Pihak Keluarga Cabut Pernyataan Telepon Misterius dan AKBP Buddy Towoliu Naik Ojol Keluar dari Kantor

- 2 Mei 2023, 22:35 WIB
AKBP Buddy Towoliu ditemukan tewas, setelah diduga menabrakkan diri ke kereta api.
AKBP Buddy Towoliu ditemukan tewas, setelah diduga menabrakkan diri ke kereta api. /

KALBAR TERKINI - Kakak sepupu AKBP Buddy Towoliu, Vondell Towoliu mencabut pernyataan dari Cyprus A Tatali yang mengaku Paman korban dan sebelumnya telah beredar luas dalam pemberitaan media massa.

Menurut Vondell, Cyprus A Tatali bukan paman AKPB Buddy, melainkan teman dekatnya dan pernyataan yang dilontarkan Cyprus kepada awak media terlalu tergesa-gesa.

"Bapak Cyprus itu teman dekat dari korban.

Terkait dengan kesaksiannya itu mungkin karena saat itu terburu-buru dengan berbagai simpang siur berita sehingga belum terkoordinasi," ungkap Vondell kepada awak media, Senin 1 Mei 2023.

Vondell menegaskan bahwa ia mewakili keluarga Buddy mencabut pernyataan yang telah  disampaikan oleh Cyprus.

Baca Juga: Berikut Isi Surat Mustofa NR yang Ditujukan kepada Ketua MUI, Akui Sebagai Wakil Nabi dan Miliki Misi

"Sehingga mungkin pernyataan itu dapat kita cabut, begitu," tambah Vondell.

Sebelumnya, telah beredar luas pernyataan Cyprus A Tatali yang mengaku Paman dari AKBP Buddy Towoliu dan memberikan kesaksian kepada awak media.

Cyprus menyebut kematian AKBP Buddy tersebut janggal.

Menurutnya, Buddy sempat berangkat dari Polres Metro Jakarta Timur dengan kendaraan ojek online (ojol) dan merupakan kejadian janggal karena biasanya AKBP Buddy pergi dengan kendaraan pribadi.

"Iya pribadi. Keluar dia naik Grab," ujar Cyprus kepada awak media, Minggu 30 April 2023.

Cyprus juga menambahkan, pihak keluarga juga merasa janggal karena sebelum berangkat AKBP Buddy sempat menerima telepon misterius dari seseorang sehingga menduga AKBP Buddy tergesa-gesa dan menggunakan jasa ojol untuk berangkat.

Halaman:

Editor: Yulia Ramadhiyanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x