Kutuk Bom Gereja Katedral Makasar, Anggota DPD Asal Kalbar: Mari Saling Menguatkan dan Jangan Termakan Hoax

- 29 Maret 2021, 14:37 WIB
Anggota DPD RI Asal Kalbar, Erlinawati
Anggota DPD RI Asal Kalbar, Erlinawati /Istimewa/

KALBAR TERKINI –  Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPD) RI asal Kalbar Erlinawati mengutuk bom gereja yang terjadi Makasar Sulawesi Selatan.

Menurutnya, aksi terorisme tersebut tidak bisa dibenarkan sama sekali terlebih membawa isu agama.

Dijelaskannya, tidak ada agama yang membenarkan membunuh orang lain tanpa alasan yang jelas khususnya agama Islam.

Baca Juga: Dua Pelaku Bom Gereja Makasar Pasangan Suami Istri, Kadiv Humas Polri: Baru Menikah 6 Bulan

Baca Juga: Bom Makassar: Serangan 'Lone Wolf' Tulen atau Katibah Nusantara?

Ia pun meminta masyarakat semakin memperkuat rasa persatuan atas teror bom bunuh diri di sekitar Gereja Katedral Makassar yang terjadi Minggu 28 Maret 2021 kemarin.

"Siapa pun pelakunya dan atas dasar apapun bom tersebut diledakan, dan kita mengecam karena itu jauh dari rasa kemanusiaan, bukan nilai-nilai Pancasila dan ajaran agama apapun tidak membenarkan peristiwa tersebut," kata Erlinawati, Senin pagi 29 Maret 2021.

Disampaikan Erlinawati, dirinya turut berduka dan perihatin untuk para korban dalam peristiwa ledakan tersebut.

"Saya atas nama pribadi, keluarga dan anggota DPD RI menyampaikan duka yang mendalam bagi para korban ledakan dan keluarga, semoga yang masih dalam perawatan di rumah sakit  segera diberikan kesembuhan," ucap Erlinawati.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada aparat kepolisian yang secara cepat melakukan sterilasi di lokasi ledakan, menangani para korban dan menenangkan masyarakat.

Meski pun demikian, Erlinawati juga meminta kepada aparat Kepolisian untuk mengusut kasus ini dengan cepat dan tuntas, serta menemukan pelaku dibalik peledakan di depan rumah Ibadah di Makassar.

Erlinawati yang juga Ketua Badan Organisasi Wanita Kalimantan Barat itu berharap kepada masyarakat agar tidak mudah tergiring pada opini-opini yang mengaitkan pada satu agama tertentu.

Ia juga mengimbau kepada seluruh masyarakat di Indonesia khususnya di Kalimantan Barat untuk tetap tenang, jangan mudah terpancing dengan isu isu tertentu yang sengaja digulirkan.

Baca Juga: Bom Gereja Guncang Makasar, Menag Yaqut: Tidak Ada Agama Membenarkan Terorisme

Baca Juga: Menyerah, Ahli Bom Bangsamoro Serahkan Persenjataan

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x