Jelang Liverpool vs West Ham, Berikut Prediksi dan Kondisi Tim Serta Susunan Pemain yang Akan Diturunkan

- 5 Maret 2022, 15:58 WIB
Liverpool vs West Ham United
Liverpool vs West Ham United /instagram.com/liverpoolfc

KALBAR TERKINI - The Reds punya motivasi terbaik menjelang laga ini. Usai menjuarai Piala Liga Inggris.

Mohamed Salah cs juga sukses mengandaskan Norwich City dengan skor 2-1 di putaran kelima Piala FA.

Catatan The Reds di Premier League juga luar biasa.

Baca Juga: Liverpool vs West Ham Pekan ke-28 EPL: Tekad The Reds Mengejar Puncak Klasemen, Moh Salah Siap jadi Lord Gol

Pasukan Juergen Klopp menyapu bersih lima laga terakhir dengan kemenangan dan kini hanya terpaut 6 angka dari Man City selaku pemuncak klasemen, dengan satu tabungan laga tunda.

Musim ini, Liverpool mengoleksi 8 kemenangan kandang di Premier League.

Liverpool tak pernah kalah dalam 5 laga terakhirnya di Premier League.

Tuan rumah dipastikan tanpa Joel Matip dan Thiago Alcantara kemungkinan juga akan absen.

Baca Juga: Dari Laga Liverpool vs Norwich, Ini Pujian Jurgen Klopp untuk Penampilan Sempurna Takumi Minamino.

Pelatih Jurgen Klopp mengonfirmasi timnya akan menjamu The Hammers tanpa bek tengah Matip.

Selain itu, ia mengungkapkan bahwa gelandang Thiago mungkin juga tidak bisa diturunkan untuk laga kandang akhir pekan ini.

Bek tengah Matip diistirahatkan saat The Reds meraih kemenangan kandang melawan Norwich City pada putaran kelima Piala FA, Rabu lalu. Tetapi, sejak itu dia menderita sakit.

Baca Juga: Dari Laga Liverpool vs Norwich, Ini Pujian Jurgen Klopp untuk Penampilan Sempurna Takumi Minamino.

Thiago dipaksa keluar skuad untuk pertandingan Carabao Cup pada Minggu karena mengalami cedera hamstring saat pemanasan.

Meski cederanya dinilai tidak terlalu serius, dia kemungkinan akan absen saat kunjungan pasukan David Moyes.

Klopp menambahkan Curtis Jones yang ditarik keluar pada babak pertama melawan Norwich dan Naby Keita yang mengalami cedera di Wembley, juga masih diragukan bisa bertanding menghadapi The Hammers.

Baca Juga: Ada Derby Manchester dan Misi Liverpool Dekati City, Jadwal Lengkap Liga Inggris Live SCTV 5-8 Maret

Mengenai Keita, pelatih Jerman itu masih belum yakin apakah bisa memainkan gelandangnya itu.

Sementara itu, Roberto Firmino akan kembali berlatih pada hari Minggu.

Pemain Brasil itu tengah bekerja keras untuk pulih tepat waktu agar bisa tampil saat menghadapi Inter Milan di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Selasa nanti. Untuk sementara, mereka unggul agregat 2-0.

Baca Juga: Liverpool vs Norwich City 2-1, Minamino Antarkan Kemenangan, Liverpool Melaju ke Perempatfinal FA Cup 2022

Dengan absennya Joel Matip, Ibrahima Konate kemungkinan akan mengisi posisi bek tengah pada laga Liverpool vs West Ham di Liga Inggris Sabtu ini.

Di lain sisi, West Ham asuhan David Moyes baru saja ditendang Southampton dari Piala FA. The Hammers keok 1-3.

Baca Juga: Manchester United Merana di Old Trafford, City Jauhi Kejaran Liverpool, Hasil Lengkap Liga Inggris Pekan ke-27

Sementara di Liga Inggris, West Ham juga 2 kali gagal menang di 3 laga terakhir.

West Ham pernah mengalahkan Liverpool di pertemuan terakhir. West Ham tak pernah kalah dalam 4 laga terakhir di Premier League, masing-masing berakhir dengan 2 kemenangan dan hasil seri.***

Susunan Pemain
Liverpool (4-3-3)
Alisson; Alexander-Arnold, Konate, Van Dijk, Robertson; Elliott, Fabinho, Henderson; Salah, Mane, Diaz.
Manager: Juergen Klopp

West Ham (4-2-3-1)
Fabianski; Johnson, Dawson, Zouma, Cresswell; Rice, Soucek; Bowen, Lanzini, Fornals; Antonio.
Manager: David Moyes. *

Sumber: Sportmole

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Sportmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah