Sejumlah Ormas Dukung Pekan Gawai Dayak ke 38 di Kalimantan Barat, Ada Apa Saja?

- 17 Mei 2024, 21:31 WIB
Pekan Gawai Dayak ke 38
Pekan Gawai Dayak ke 38 /Istimewa

KALBAR TERKINI - Pekan Gawai Dayak merupakan perayaan dan Festival budaya yang diadakan setiap tahunnya oleh suku Dayak sebagai wujud rasa sukur masyarakat adat Dayak kepada sang pencipta dan sudah menjadi tradisi dari dulu hingga sekarang.

Pekan Gawai Dayak menjadi salah satu kekayaan budaya milik warga di Kalimantan Barat yang tetap dilestarikan seperti halnya budaya-budaya lain yang juga sudah ada milik suku maupun etnis lainnya yang hidup berdampingan di bumi khatulistiwa, Pekan Gawai Dayak juga sudah menjadi agenda dan masuk dalam kalender wisata di Kalimantan Barat.

Festival budaya Pekan Gawai Dayak ke 38 Tahun 2024 yang dimulai tanggal 18-25 Mei 2024 yang diselenggarakan di Rumah Radangk Pontianak mendapat dukungan dari sejumlah Ormas Melayu, Bala Komando Pemuda Melayu Kalbar, Satria Pemuda Melayu Kalbar, Laskar Pemuda Melayu Kalbar, Persatuan Orang Melayu Kalbar dan Serumpun Bangsa Melayu Kalbar serta Barisan Pemuda Melayu (BPM) Kalbar turut memberikan stateman dukungan terkait kegiatan. 

Baca Juga: Syarat Pengajuan Kredit Tanpa Agunan CIMB Niaga Ternyata Caranya Gampang Sekali

Panglima Besar Bala Komando Pemuda Melayu Kalbar, Yayan beserta pengurusnya memberikan statemen bahwa pihaknya mendukung pelaksanaan Pekan Gawai Dayak ke 38 Tahun 2024 di Kalbar sebagai wujud saling toleransi dan penghargaan dalam upaya pelestarian budaya di Kalbar.

Bala Komando sendiri akan mengirimkan unit Ambulance Gratis dan Damkar miliknya di lokasi kegiatan Pekan Gawai Dayak (Rumah Radangk) sebagai bentuk partisipasinya.

Ditempat terpisah saudara Awaludin/Odeng yang merupakan Panglima Besar Ormas Satria Pembela Melayu Kalbar juga memberikan dukungannya terhadap Pekan Gawai Dayak ke 38 Tahun 2024, menurutnya PGD menjadi moment penting dalam memperkenalkan salah satu kekayaan adat, seni dan tradisi yang ada di Kalbar baik di dalam negeri maupun mancanegara, ianya pun mengajak seluruh masyarakat Kalbar untuk dapat tetap menjaga stabilitas keamanan selama pelaksanaan PDG berlangsung.

DPP Laskar Pemuda Melayu Kalbar, Ir. Heri Syamsuri mewakili Ketua Umum LPM, selain memberikan dukungan terhadap Festival budaya Pekan Gawai Dayak ke 38 Tahun 2024, baginya Pekan Gawai Dayak sebagai upaya pelestarian budaya dan merupakan salah satu kekayaan bangsa, Pekan Gawai Dayak menjadi bagian keberagaman budaya diantara budaya-budaya yang ada di nusantara, pihaknya siap berkolaborasi dalam setiap acara/kegiatan budaya, Ir. Heri juga memberikan himbauan kepada rekan-rekan Melayu maupun kelompok etnis lainnya untuk turut serta menjaga dan merawat sikap toleransi di wilayah Kalbar.

Agus Setiadi, SE Ketua DPP Persatuan Orang Melayu (POM) Kalbar di waktu terpisah memberikan statemennya terkait Pekan Gawai Dayak ke 38 Tahun 2024, pihaknya mengajak dan menghimbau seluruh element masyarakat agar bersama-sama menjaga kondusifitas keamanan di Kota Pontianak Kalbar sehingga Pekan Gawai Dayak dapat berjalan aman dan lancar sebab kegiatan budaya tersebut merupakan agenda salah satu budaya milik saudara kita yang juga harus didukung dan demikian juga sebaliknya dengan budaya-budaya lainnya harus sama-sama mendukung.

Halaman:

Editor: Yuni Herlina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah