Depresi: Ciri-ciri,Penyebab, Pencegahan, Dan Cara Mengatasinya, Atasi Segera Agar Tidak Mengancam Jiwa

- 2 Desember 2021, 20:01 WIB
Face Expressions Illustrations Emotions Feelings
Face Expressions Illustrations Emotions Feelings /rawpixel.com

Baca Juga: 15 Manfaat Buah Pinang Untuk Kesehatan Dan Kecantikan, Efektif Untuk Organ Intim

Ciri-ciri Depresi

Penting untuk Anda mengenali ciri-ciri depresi sedari dini agar bisa mendapatkan penanganan secepat mungkin.

Apabila Anda mengalami beberapa gejala di bawah ini selama dua minggu sepanjang hari, Anda mungkin telah menderita depresi:

  • Merasa sedih dan cemas
  • Kekosongan atau keputusasaan secara terus-menerus
  • Mudah marah atau frustrasi bahkan untuk hal-hal kecil sekalipun
  • Perasaan bersalah, tidak berharga, atau tidak berdaya
  • Kehilangan minat atau kesenangan dalam melakukan hobi dan aktivitas
  • Gangguan tidur, termasuk insomnia ataupun tidur berlebihan
  • Kelelahan dan kekurangan energi
  • Berpikir, berbicara, atau bergerak lebih lambat
  • Kegelisahan dan sulit untuk duduk diam
  • Sulit untuk berkonsentrasi, mengingat, atau membuat keputusan
  • Perubahan nafsu makan dan berat badan (bisa menurun ataupun meningkat)
  • Sering memikirkan mengenai kematian atau bunuh diri
  • Masalah pada fisik, seperti sakit kepala, punggung, kram, atau masalah pencernaan tanpa penyebab yang jelas dan tidak dapat diredakan melalui pengobatan

Baca Juga: 6 Manfaat Diet Buah Untuk Kesehatan Tubuh, di Antaranya Melancarkan Pencernaan dan Menjaga Mata Tetap Awas

Penyebab Depresi

Depresi dapat disebabkan oleh berbagai macam kondisi. Dilansir dari Healthline dan Mayo Clinic, berikut adalah penyebab umum terjadinya depresi:

1. Genetik dan Riwayat Keluarga.

Faktor genetik memainkan peran penting dalam terjadinya depresi berat.

Kemungkinan seseorang mengalami depresi akan meningkat tiga kali jika memiliki keluarga atau kerabat dekat yang juga menderita depresi atau gangguan mood lainnya.

Halaman:

Editor: Maya Atika

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah