7 Cara Menghilangkan Karang Gigi Yang Sudah Mengeras Secara Alami Dan Pencegahan Terjadinya Gigi Berlubang

10 Agustus 2021, 21:38 WIB
Perbedaan gigi putihdan yang berkarang gigi /pixabay.com/geralt

KALBAR TERKINI - Karang gigi adalah plak atau kotoran gigi yang menumpuk terlalu lama. Karang gigi dapat menyebabkan gigi berlubang karena merupakan tempat ideal bagi bakteri untuk tumbuh.

Bakteri pada karang gigi tidak hanya menyebabkan gigi berlubang namun juga berbagai masalah mulut seperti noda pada gigi dan masalah gusi.

Sisa makanan dan minuman yang Anda konsumsi sepanjang hari akan menyebabkan terbentuknya plak pada permukaan gigi.

Baca Juga: 10 Tips Sederhana hilangkan dan Membersihkan Karang Gigi Pada Kucing

Jika Anda tidak menyikat gigi dengan cermat, maka plak akan berakumulasi, mengeras, dan membentuk karang gigi.

Mengapa menghilangkan karang gigi penting?

Karang gigi menjadi sarang jutaan bakteri yang hidup di pori-pori karang gigi dan dapat mengakibatkan masalah kesehatan mulut seperti masalah gusi, gigi berlubang, bau napas tak sedap serta radang gusi.

Cara menghilangkan karang gigi yang sudah mengeras

Cara menghilangkan karang gigi yang sudah mengeras adalah dengan mendapatkan perawatan dari dokter gigi. Scaling gigi adalah tindakan yang biasanya dilakukan sebagai cara membersihkan karang gigi. Ada dua jenis teknik scaling yang dapat Anda pilih.

Baca Juga: Mengenal Terapi Plasma konvalesen, Terapi yang Dijalani Aria Baron GIGI Sebelum meninggal, Juga Syarat Donor

Scaling gigi metode ultrasonik, yaitu cara menghilangkan karang gigi dengan menggunakan getaran berfrekuensi tinggi.

Scaling gigi metode mekanik, yaitu cara membersikan karang gigi dengan cara mengikisnya dengan menggunakan alat khusus yang disebut periodontal curette.

Setiap orang mungkin membutuhkan frekuensi membersihkan karang gigi yang berbeda-beda.

Namun demikian, Anda disarankan untuk melakukan scaling gigi minimal enam bulan sekali, kecuali jika dokter gigi Anda menganjurkan untuk melakukannya lebih sering sesuai dengan kondisi mulut dan gigi.

Baca Juga: Sebelum Meninggal, Gigi Sempat Kampanyekan Sumbangan Plasma untuk Aria Baron, Namun Takdir Berkata Lain

Karang gigi yang menumpuk terlalu lama akan menyebabkan teksturnya menjadi lebih keras sehingga saat proses membersihkan karang gigi, enamel gigi Anda berisiko terkikis lebih banyak.

Cara menghilangkan karang gigi secara alami, tindakan pencegahan.

Dilansir kalbar terkini.com dari berbagai sumber berikut ini adalah tindakan pencegahan yang dapat Anda lakukan secara rutin sebagai bagian dari cara menghilangkan karang gigi.

1. Gosok gigi secara teratur.

Ada banyak manfaat pasta gigi, salah satunya adalah membersihkan plak. Gosoklah gigi secara teratur minimal dua kali dalam sehari sebagai cara alami menghilangkan karang gigi. Pastikan Anda menyikat gigi selama minimal dua menit di waktu yang tepat yaitu setelah sarapan dan sebelum tidur.

2. Gunakan benang pembersih gigi.

Sisa makanan sering kali berada di tempat yang tidak bisa dijangkau sikat gigi, misalnya di sela-sela gigi.

Baca Juga: Serba Serbi KPop: Profil Haechan NCT Dream, Beri Tips Gunakan Parfum di Siku

Untuk mencegah penumpukan karang gigi di sela-sela gigi, lakukan flossing yaitu membersihkan sela-sela gigi dengan menggunakan benang pembersih. Lakukan secara teratur setidaknya sehari sekali sebelum menyikat gigi.

Beberapa orang lebih suka menggunakan benang floss di malam hari sebelum tidur sehingga mulutnya bersih saat tidur. Sebagian lain lebih suka melakukan flossing setelah makan siang.

3. Gunakan Baking Soda

Cara lainnya yang bisa Anda lakukan untuk membersihkan karang gigi yang membandel adalah menggosok gigi dengan menggunakan baking soda. Tidak hanya efektif, cara ini diklaim aman untuk dicoba.

Soda kue mampu untuk menghilangkan plak tanpa merusak enamel gigi Anda.

Dalam sebuah studi juga menunjukkan bahwa pasta gigi yang mengandung soda kue lebih efektif mengurangi jumlah plak.

Baca Juga: 5 Tips Menghemat Listrik Agar Tagihan Bulanan Tak Membengkak, Nomor 5 Lakukan Bersama Keluarga

4. Bersihkan lidah

Cara terbaik dan paling efektif untuk menghilangkan plak yang menempel di permukaan lidah adalah dengan menyikat lidah.

Gosoklah lidah Anda dari pangkal lidah paling dalam dan tarik perlahan ke depan dalam satu gerakan.

Jangan digosok bolak-balik. Ulangi cara ini beberapa kali sampai lidah Anda benar-benar bersih atau kesat.

5. Gunakan sikat dan pasta gigi yang tepat

Memakai sikat dan pasta gigi yang tepat pun juga dapat semakin memuluskan cara Anda menghilangkan sekaligus membersihkan karang gigi.

Pilihlah sikat gigi yang memiliki bulu halus dan lembut. Sesuaikan kepala sikat gigi dengan lebar mulut Anda, pastikan kepala sikat tidak terlalu besar atau kekecilan.

Untuk pasta gigi, pilih yang mengandung fluoride. Senyawa satu ini dapat membantu membersihkan plak penyebab karang gigi. Tak hanya itu. Fluoride juga efektif melindungi dan menjaga permukaan gigi dari kerusakan.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Minuman Sehat Di Pagi Hari, Nomor 6 Salah Satu Minuman Tips Diet Bahagia Ala Dewi Hughes

6. Berhenti Merokok

Selain menyebabkan gangguan fungsi jantung dan paru-paru, merokok ternyata juga dapat menyebabkan masalah gigi dan mulut. Salah satunya, karang gigi.

Kandungan bahan kimia dalam rokok dapat memicu pembentukkan karang gigi yang semakin banyak.

Bahkan, karang gigi orang yang merokok cenderung berwarna hitam pekat ketimbang Anda yang tidak merokok.

Baca Juga: 9 Tips Mengelola Kesehatan Mental dan Emosi di Tengah Pandemi Covid-19, Nomor 7 Sering Terabaikan

7. Banyak minum air putih

Ingin karang gigi hilang dan tidak bertambah parah? Minum air putih bisa jadi solusi. Banyak minum air dapat membantu meningkatkan produksi air liur di dalam mulut.

Air liur berfungsi untuk menjaga kelembapan mulut dan meluruhkan plak dan sisa-sisa makanan yang ada di permukaan gigi. Enzim yang terkandung dalam air liur juga dapat membantu melawan bakteri penyebab infeksi di mulut.***

 

Editor: Maya Atika

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler