Soal Jabatan Presiden 3 Periode, Jokowi: Saya Tidak Memiliki Niat dan Tidak Berminat

- 15 Maret 2021, 21:52 WIB
Presiden Joko Widodo.
Presiden Joko Widodo. /Instagram.com/@jokowi

KALBAR TERKINI -  Presiden Joko Widodo membantah memiliki keinginan untuk menjadi Presiden tiga periode seperti yang disebutkan Politisi Senior Amien Rais.

Presiden menyebut, dirinya tetap menghormati sepenuhnya konstitusi negara yang mengatur jabatan Presiden hanya diperbolehkan dua periode.

Dilansir dari Pikiran-Rakyat.com dalam Artikel berjudul : Dituding Jadi 'Dalang' Wacana Presiden 3 Periode, Jokowi Akhirnya Beri Penjelasan

Melalui akun twitternya, presiden menyebut isu yang dimunculkan ke publik tersebut tak memiliki dasar yang bisa dijadikan pegangan.

Baca Juga: Masukan Ulama Alasan Terkuat Jokowi Cabut Perpres Miras

Baca Juga: Merasa Kehilangan Artidjo Alkosar, Jokowi: Beliau Sosok Penuh Integritas

 “Saya menjadi presiden melalui pemilihan langsung oleh rakyat Indonesia berdasarkan konstitusi. Karena itu, pemerintahan ini juga berjalan tegak lurus dengan konstitusi,” tulis Jokowi, sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Instagram @jokowi, Senin, 15 Maret 2021.

Ia juga menegaskan bahwa sebagaimana undang-undang yang tetap berlaku, yakni hanya menghendaki masa jabatan presiden selama 2 periode itu tak pernah berubah.

Dan sikap saya terhadap konstitusi yang membatasi masa jabatan presiden hanya dua periode tidak berubah sampai detik ini. Saya sama sekali tidak memiliki niat, juga tidak berminat, untuk menjadi presiden tiga periode,” kata Jokowi.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x