Jurgen Klopp Bubuhkan Tanda Tangan di Kaki Fans Liverpool Bertato Dirinya Usai Menangi Community Shield 2022

- 31 Juli 2022, 14:27 WIB
Jurgen Klopp bubuhkan tanda tangan di kaki fans Liverpool bertato dirinya usai menangi Community Shield 2022.
Jurgen Klopp bubuhkan tanda tangan di kaki fans Liverpool bertato dirinya usai menangi Community Shield 2022. /ESPN UK/

KALBAR TERKINI – Keperkasaan Liverpool tak mampu dibungkam Manchester City dalam ajang Community Shield 2022, Sabtu, 30 Juli 2022.

The Reds yang diasuh Jurgen Klopp berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-1.

Euphoria fans Liverpool dalam merayakan kemenangan pun menyemarakkan Stadion King Power, Leicester, Inggris.

Baca Juga: Erling Haaland Tendang Bola di Depan Gawang Liverpool dan Tak Gol, Michael Owen dan Jamie Carragher Mencuit

Satu momen unik adalah saat Klopp membubuhkan tanda tangannya di kaki seorang fans The Reds, yang mentato wajah pelatih berusia 55 tahun itu.

Kejadian itu terekam kamera dan diunggah oleh akun Twitter ESPN UK.

“Jurgen Klopp menandatangani tato kaki penggemar Liverpool setelah memenangkan Community Shield,” caption ESPN UK pada unggahan di Twitter, Minggu, 31 Juli 2022.

Baca Juga: Robert Lewandowski Bawa Pulang Sepatu Emas, Jurgen Klopp Ikut Beri Komentar

Terlihat dalam foto yang diunggah, Klopp berpose bersama fans Liverpool, usai memberikan tanda tangan.

Pada kaki fans tersebut terukir tato berupa wajah Klopp mengenakan kacamata dan sedang tertawa.

Unggahan tersebut mendapatkan banyak respon dari netizen.

Baca Juga: Diego Simeone Kabur Usai Atletico Madrid Dikalahkan Liverpool, Klopp: Saya Mau Jabat Tangannya

“Itu sangat keren,” kata Nana Kwarteng.

“Sangat manis sekali,” ujar Aaron Lodge.

“Bayangkan berapa banyak duit yang diperolehnya bila menjual kakinya di e-bay,” tutur Badre.

Baca Juga: Atletico Madrid Hadapi Liverpool di Liga Champions, Diego Simeone: Kami Akan Temukan Cara Menyakiti Mereka

Community Shield merupakan pertandingan tahunan sepak bola Inggris antara juara Liga Utama Inggris musim sebelumnya dan pemegang Piala FA.

Tahun 2022 ini, ajang tersebut mempertemukan Liverpool dan Man City.

The Citizens sebagai juara Premiere League 2022, dan Liverpool pemegang Piala FA.

Baca Juga: Liga Inggris 2021: Liverpool Menang 3-0 Lawan Crystal Palace, Mo Salah Benar Berjaya

Kemenangan diraih The Reds dengan gol yang disumbangkan oleh tendangan dari Trent Alexander Arnold, Mohhamed Salah, dan Darwin Nunez.

Man City sendiri hanya mampu mencetak satu gol lewat kaki Julian Alvarez.***

Editor: Arthurio Oktavianus Arthadiputra

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah