MENOLAK Lupa,Begini Kronologi Jatuhnya Pesawat SJ 182 Rute Jakarta Pontianak vs Hasil Investigasi KNKT Terbaru

- 12 November 2022, 07:58 WIB
Anggota Tim SAR gabungan membawa karung berisi properti dan temuan lainnya, di tengah evakuasi Sriwijaya Air SJ 182, 10 Januari 2021.
Anggota Tim SAR gabungan membawa karung berisi properti dan temuan lainnya, di tengah evakuasi Sriwijaya Air SJ 182, 10 Januari 2021. //Pikiran-rakyat.com/Aldiro Syahrian

Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta Pontianak kemudian dinyatakan hilang kontak di perairan antara Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu sekitar pukul 14.40 WIB.

Pesawat SJ 182 diketahui jatuh ke laut setelah empat menit lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, Banten.

Adapun total jumlah penumpang yang berada di pesawat tersebut 62 orang.

Terdiri dari 56 penumpang dan enam awak pesawat aktif.

56 penumpang tersebut bisa dirinci menjadi 40 orang dewasa, tujuh anak-anak, dan tiga balita.

Semuanya dinyatakan meninggal dunia, dimana ada yang jenazahnya bisa ditemukan dan dievakuasi dan adapula yang tidak.

Sementara itu, KNKT baru saja merilis laporan akhir investasi soal penyebab jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182 tanggal 9 Januari 2021 lalu.

KNKT oun menemukan ada 6 faktor penyebab kecelakaan di Kepulauan Seribu tersebut.

"Hasil investigasi KNKT memuat isu keselamatan untuk dapat dijadikan pembelajaran (lesson learned) untuk peningkatan keselamatan penerbangan," dilansir dari laman knkt.go.id.***

 

Halaman:

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x