8 Drama Korea dengan Rating Tertinggi Juni 2021

- 18 Juni 2021, 15:00 WIB
Bossam Steal The Fate
Bossam Steal The Fate /Dokumentasi MBN

KALBAR TERKINI – Rekomendasi drama Korea Juni ini yang memiiki rating tertinggi berdasarkan data dari nielsen Korea.

Berikut 8 drama Korea yang memiliki rating tertinggi Juni 2021 :

1. Revolutionar Sister (27,6%)

Revolutionary Sister
Revolutionary Sister Dokumentasi KBS

Sukses besar, rilisan data Nielsen menempatkan drama Korea Revolutionary Sisters di urutan pertama. Drama yang tayang perdana pada 13 Maret 2021 dan direncanakan rampung dalam 100 episode ini memperoleh rating 27,6 persen dan 30,9 persen.

Drama keluarga yang rada-rada mirip dengan sinetron-sinetron Indonesia mengusung genre komedi ini jadi tontonan yang paling banyak dinanti setiap minggunya. Kamu termasuk penonton setia Revolutionary Sisters juga? 

2. Taxi Driver (15,3%)

Taxi Driver
Taxi Driver instagram.com/taxidriver_sbs

Drama Korea Taxi Driver di SBS. Drama Korea yang dibintangi Lee Je Hoon dan Esom menceritakan jasa supir taksi yang membantu orang-orang untuk balas dendam. Bagi penonton Move to Heaven di Netflix, jangan lewatkan akting Lee Je Hoon di drama Korea ini juga. 

3. Mine (7,4%)

Mine Drama Korea
Mine Drama Korea Dokumen TvN/Mine

Drama Korea terbaru yang tayang di tvN ini dibintangi Lee Bo Young dan Kim Seo Hyung. Menurut Nielsen Korea, Mine memperoleh rating 7,4 persen di tvN.

 Baca Juga: SBS Minta Maaf di Kolom Komentar, Netizen Anggap Tak Tulus dan Ajak Take Down Racket Boys

4. Bossam Steal The Fate (6,6%)

Drama Korea terbaru ini memasangkan aktor Jung Il Woo dan Yuri SNSD. Bossam: Steal The Fate memperoleh rating 6,6 persen di MBN.

5. Sell Your Haunted House (5,9%)

Sell Your Haunted House
Sell Your Haunted House hancinema.net

drama Korea Sell Your Haunted House yang mendapatkan rating 5,9 persen. Sell Your Haunted House mempertemukan Jang Nara dan Jung Yong Hwa. 

Drama Korea ini mengisahkan seorang wanita yang bisa mengusir hantu dari rumah atau bangunan agar dapat dijual lagi. Wanita tersebut bertemu dengan seorang penipu ulung. 

 Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Jumat, 18 Juni 2021: Andin Curigai Elsa Selingkuh Dengan Riki, Nino Minta Maaf ke Elsa

6. Mouse (5,6%)

Drama Korea Mouse
Drama Korea Mouse Dokumentasi TvN

Mouse yang dibintangi aktor tampan Lee Seung Gi tamat dengan rating 5,6 persen di tvN. Mouse pun ikut meramaikan daftar drama Korea rating tertinggi di minggu ketiga Mei tahun ini. 

Drama Korea itu menceritakan seorang polisi yang mengejar pelaku pembunuhan dengan sifat psikopat. Sejak menangani kasus tersebut, hidup polisi ini mulai berubah. 

7. Law School (5,5%)

Law School Drama Korea
Law School Drama Korea instagram.com/k.kboem

Satu lagi drama Korea terbaru yang ikut mengisi daftar rating tertinggi di minggu ketiga Mei tahun ini. Ada drama Korea terbaru Law Shcool yang dibintangi Ryu Hye Young di JTBC. 

Drama Korea ini menceritakan profesor di sekolah hukum yang menghadapi murid dengan latar belakang berbeda-beda. Akting pemeran dan alur cerita yang seru memberikan rating 5,56 persen untuk Law School. 

8. Youth Of May (5%)

Youth of May yang dibintangi Go Min Si dan Lee Do Hyun. Drama Korea tersebut memperoleh rating sebesar 4,2 persen dan 5 persen di KBS 2TV. 

Drama Korea Youth of May menampilkan kisah cinta dua pemuda di tahun 1980. Kisah cinta mereka terjadi ketika Korea Selatan sedang mengalami konflik politik di Gwangju.***

 

Editor: Yuni Herlina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah