Mengenal Jenderal Listyo Sigit, Kapolri Dengan Kekayaan Rp 8,3 Miliar

- 21 Februari 2021, 20:41 WIB
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menghadiri puncak acara Dies Natalis Ke-74 Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang digelar di Aula Masjid Sunda Kelapa, Jakarta Pusat.
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menghadiri puncak acara Dies Natalis Ke-74 Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang digelar di Aula Masjid Sunda Kelapa, Jakarta Pusat. /ANTARA/HO-Polri

KALBAR TERKINI – Komjen Listyo Sigit Prabowo akhirnya ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo setelah mengikuti uji kepatutan dan kelayakan oleh DPR Januari lalu.

Listyo Sigit merupakan  pria lahir di Kota Ambon, Maluku, tanggal 5 Mei 1969. Lulusan Akademi Kepolisian 1991 itu menjadi Kapolresta Solo pada 2011.

Sebelum menjadi Kapolri, Listyo Sigit sempat menjadi ajudan Presiden Jokowi ketika menjabat sebagai Presiden periode pertama tepatnya 2014 lalu.

Baca Juga: 'Ngumpet' 19 Tahun, Polisi Rusia Cokok Geng Pembunuh Berantai

Kalau ngomongin harta kekayaanya, Ia memiliki aset tanah dan bangunan di Semarang senilai Rp1.65 miliar, tanah dan bangunan di Kota Tangerang senilai Rp1 miliar, serta tanah dan bangunan di Jakarta Timur senilai Rp3.5 miliar.

Jika di total, nilai aset tanah dan bangunan Listyo mencapai Rp6.15 miliar Listyo juga tercatat memiliki sebuah alat transportasi berupa sebuah unit mobil Toyota Fortuner produksi 2018, seharga Rp320 juta.

Selain itu, Listyo memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp975 juta serta kas setara Rp869 juta.

Baca Juga: Tembak Mati 'Snipper' Abu Sayyaf, Polisi Filipina Gagalkan Penculikan

Ia juga tercatat tidak memiliki piutang. Sehingga, jumlah keseluruhan harta kekayaan Listyo Sigit mencapai Rp 8.314.735.000,00. (Rp8.3 M).

Dalam masa kepemimpinannya, Sigit pernah menangani kasus bom bunuh diri di Gereja Bethel Injil Sepenuh (GBIS), Kepunton, Solo, Jawa Tengah.

Setahun kemudian, Komjen Listyo Sigit Prabowo ditarik ke Bareskrim menjadi Kasubdit II Dittipidum.

Pada 2013, Komjen Listyo Sigit Prabowo kemudian diangkat menjadi Dirkrimum Polda Sulawesi Tenggara.

Baca Juga: Selektif Tindak Lanjuti Laporan, Kapolri: Tapi tidak yang  Berpotensi Konflik

Saat Jokowi terpilih sebagai presiden, Komjen Listyo Sigit Prabowo kemudian dipercaya menjadi ajudan.

Komjen Listyo Sigit Prabowo mulai bertugas menjadi ajudan Jokowi pada Senin, 27 Oktober 2014.

Kemudian, dua tahun berselang Komjen Listyo Sigit Prabowo kembali mendapat promosi. Dengan pangkat Brigadir Jenderal Polisi, Listyo Sigit Prabowo dipercaya menduduki posisi Kapolda Banten.

Sebagai Kapolda Banten, Listyo Sigit Prabowo sempat mengamankan Pilgub Banten 2017 dan Pilkada Serentak 2018. Listyo Sigit Prabowo bertugas sekitar 2 tahunan sebagai Kapolda Banten.***

 

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Cerdik Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x