Simak Resep Membuat Kuliner Sego Goreng Mawut Khas Kota Malang Cita Rasa Asin Pedas

- 16 Desember 2023, 12:53 WIB
Nasi Goreng yang enak dan nikmat, cocok sekali ketika dimakan pada malam hari.
Nasi Goreng yang enak dan nikmat, cocok sekali ketika dimakan pada malam hari. /Instagram.com/@nasgorpremiumomben/

KALBAR TERKINI - Jika pada libur akhir tahun nanti anda berencana ingin berliburan kekota malang sepertinya wajib mencicipi kuliner khas malang.

Apakah kalian pernah mencicipi kuliner khas kota malang bernama Sego Goreng Mawut merupakan makanan khas Malang yang unik wajib kalian coba dirumah.

Sego goreng artinya nasi goring,namun, yang membedakan nasi goreng dengan sego goreng mawut adalah campurannya.

Baca Juga: Simak Resep Membuat  Sederhana Olahan Sate Kelinci Khas Kota Malang yang Populer dan Nikmat

Sego goreng mawut juga menambahkan mie dalam sajiannya.

Paduan cita rasa nasi dan mie goreng menyatu.

Biasanya saat makan Moms juga akan disuguhi acar.

Jenis mie yang digunakan juga berbeda, karena mie yang digunakan pada sego goreng mawut ini memiliki ukuran lebih besar dibandingkan dengan nasi goreng magelangan.

Biarpun memiliki kesamaan dalam bahan makanan dan sajianya,rasa yang diberikan berbeda dengan rempah dan ciri khas masakan Jawa Timur yaitu asin pedas.

Resep Membuat Sego Goreng Mawut

Baca Juga: Bagaimana kiat Mengatur Keuangan,Simak Tips Menabung Sederhana Dirumah Salah Satunya Buat Skala Prioritas

Bahan:

• 2 piring nasi putih

• 1/2 keping mi kuning

• 2 butir telur

• suwiran daging ayam matang secukupnya

• sawi secukupnya

• kecap manis secukupnya

• kecap asin secukupnya

Bumbu halus:

• 4 siung bawang putih

• 3 bawang merah

• 2 butir kemiri sangrai

• 4 buah cabai merah

• 4 cabe rawit

• 1/2 sdt terasi matang

• sejumput garam

Cara membuatnya :

1. Remas mi agar patah-patah. Rebus mie hingga matang, tiriskan dan campur dengan 1 sdm kecap manis dan sedikit minyak agar tidak menggumpal jadi satu.

2. Tumis bumbu halus hingga harum. Kocok telur dan goreng orak-arik di dalamnya, tumis bersama bumbu hingga matang.

3. Masukkan sawi, aduk rata hingga agak layu.

4. Masukkan ayam suwir, mie dan nasi, aduk rata.

5. Masukkan kecap manis, kecap asin, garam dan sedikit kaldu bubuk.

6. Aduk rata sambil ditekan-tekan dan dibalik agar bumbunya meresap pada nasi mawut.

7. Tes rasa, jika sudah pas, angkat.

Demikian telah kami sajikan resep membuat olahan Resep Membuat Sego Goreng Mawut.***

 

Editor: Ruddi Hamdani

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah