Kostrad Gelar Upacara Tradisi Sambut Mayjen TNI Dudung Abdurachman sebagai Panglima

- 7 Juni 2021, 21:55 WIB
 PANGKOSTRAD BARU - Panglima Kostrad Mayjen TNI Dudung Abdurachman SE MM mencium Pataka Kostrad dalam upacara tradisi penyambutan panglima baru oleh jajaran prajurit di Markas Kostrad, kawasan Gambir, Jakarta Pusat, Senin,  7 Juni 2021.(FOTO: PENERANGAN KOSTRAD/CAPTION: OKTAVIANUS CORNELIS/
PANGKOSTRAD BARU - Panglima Kostrad Mayjen TNI Dudung Abdurachman SE MM mencium Pataka Kostrad dalam upacara tradisi penyambutan panglima baru oleh jajaran prajurit di Markas Kostrad, kawasan Gambir, Jakarta Pusat, Senin, 7 Juni 2021.(FOTO: PENERANGAN KOSTRAD/CAPTION: OKTAVIANUS CORNELIS/ /PENERANGAN KOSTRAD

JAKARTA, KALBAR TERKINI -  Jajaran prajurit TNI dari Korps Angkatan Darat (Kostrad)  menggelar upacara tradisi penerimaan calon Pangkostrad baru, Mayjen TNI Dudung Abdurachman SE MM bersama istri,  di Serambi Kehormatan Markas Kostrad, kawasan Gambir, Jakarta Pusat, Senin,  7 Juni 2021.

Dipimpin  Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen TNI Eko Margiyono, upacara berlangsung khidmat. Ketika tiba di pintu gerbang utama, Mayjen Dudung Abdurachman yang didampingi istri,  menerima pengalungan bunga dari Kaskostrad Mayjen TNI Ainurrahman, dan istrinya Ny Fantria Ainurrahman memberikan bunga tangan untuk Ny Rahma Dudung Abdurachman.

Baca Juga: Satpol PP Pontianak Bantah Patahkan Ukulele, Walikota: Saya Pencinta Musik!

Dikutip Kalbar-Terkini.com dari dari rilis  Kepala Penerangan (Kapen) Kostrad, Kolonel Inf Haryantana SH di grup Whatsupp Forum Redaktur, Senin, Mayjen Dudung Abdurachman menerima hormat dari petugas Pos 1, kemudian menuju rumah jaga Makostrad,  melalui pasukan tirai yang ada di sebelah kanan dan kiri yangd iiringi sorak sorai dan lagu mars Kostrad.

Menurut Kolonel Haryantana, serangkaian kegiatan telah disusun secara sederhana,  mulai dari penyambutan Pangkostrad baru,  pengalungan bunga,menerima hormat jajar dari regu Dinas Keamanan Makostrad, penandatanganan memorandum,  dan penciuman Pataka oleh calon Pangkostrad.

"Acara tradisi dilaksanakan secara sederhana,  tetapi tidak mengurangi makna tersebut,  dan dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan," lanjutnya.

Baca Juga: Kereta Api Pakistan Tabrakan, 40 Penumpang Tewas, Ratusan Terjepit di Gerbong

Atas nama Kostrad, kata Kolonel Haryantana: "Keluarga besar Kostrad menyampaikan selamat datang kepada Mayjen TNI Dudung Abdurachman SE MM beserta Ibu di Markas Kostrad,  dan selamat atas kepercayaan, serta kehormatan yang diberikan oleh pimpinan TNI Angkatan Darat,  untuk menjabat sebagai Pangkostrad  yang baru."

Diakuinya, suasana penuh ceria dalam mengiringi kedatangan calon Pangkostrad baru tersebut, menandakan makna kecintaan dan kesungguhan jajaran prajurit Kostrad dalam menerima, dan mendukung pimpinan yang baru secara tulus dan ikhlas.

Halaman:

Editor: Oktavianus Cornelis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x