Samsung Klaim Gunakan Bahan Daur Ulang: Selamatkan Bumi!

- 7 Mei 2021, 04:11 WIB
DAUR ULANG SAMSUNG -Samsung Electronics meningkatkan penggunaan plastik daur ulang sebagai bahan baku untuk membuat kembali telpon pintar dan peralatan rumah tangga, semisal lemari es dan suku cadang mesin cuci./PHOTO: CNET/CAPTION: OKTAVIANUS C/
DAUR ULANG SAMSUNG -Samsung Electronics meningkatkan penggunaan plastik daur ulang sebagai bahan baku untuk membuat kembali telpon pintar dan peralatan rumah tangga, semisal lemari es dan suku cadang mesin cuci./PHOTO: CNET/CAPTION: OKTAVIANUS C/ /: CNET

Didorong oleh keinginan untuk menjaga planet bumi agar tetap bersih untuk generasi yang akan datang, Samsung Electronics secara teratur melakukan upaya sadar lingkungan,  yang membantu membangun ekonomi melingkar.

Perusahaan ini mengklaim terus mencari cara untuk mengurangi dampak produknya terhadap lingkungan. Hal ini sudah termasuk meningkatkan masa pakai produk,  dan menjadi ujung tombak upaya untuk mendaur ulang sumber dayanya.

Baca Juga: Vaksin China tak Ampuh? Kenapa Join dengan mRNA BioNTech? Simak Wawancaranya!

Dalam perayaan Hari Bumi 2021 pada Kamis, 22 April 2021, Samsung Electronics membuka jalan bagi ekonomi melingkar. Di antaranya, menggelar upaya dan kampanye daur ulang berbagai produk Samsung guna memberikan kehidupan baru termasuk untuk mendaur uang ponsel lama.

Upaya kedua yakni pihak Samsung's Visual Display Business membuat televisinya lebih berkelanjutan,  dengan mengadopsi kemasan ramah lingkungan,  dan remote control bertenaga sel surya.

Samsung juga meningkatkan penggunaan plastik daur ulang dengan menggunakan bahan dari peralatan rumah lama untuk membuat lemari es baru,  dan suku cadang mesin cuci.***

 

Sumber: Samsung News Room

 

Halaman:

Editor: Oktavianus Cornelis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah