Indonesia Melarang Ekspor CPO, Siapakah yang Diuntungkan? Malaysia?

- 8 Mei 2022, 16:00 WIB
Larangan ekspor CPO keluar Negeri, siapa yang paling Diuntungkan?
Larangan ekspor CPO keluar Negeri, siapa yang paling Diuntungkan? /

KALBAR TERKINI - Larangan ekspor minyak sawit Indonesia telah mengejutkan pasar minyak nabati global yang telah mencapai rekor harga tertinggi tahun ini.

Para analis mengatakan langkah tersebut mungkin belum tentu memiliki efek yang diinginkan dan keuntungan bagi Malaysia.

Pasalnya para pemain perkebunan murni serta mereka yang memiliki kapasitas hilir di Indonesia juga punya pengaruh.

Langkah tersebut kemungkinan akan merugikan konsumen secara global mengingat minyak sawit adalah minyak nabati yang paling banyak digunakan di dunia, tambah mereka.

Baca Juga: UPDATE Harga Terkini CPO Dunia, Apa Kabar Petani Sawit Indonesia?

Sebagaimana diketahui sebelumnya krisis minyak goreng di Indonesia, menyebabkan Presiden Indonesia, Jokowi, mengumumkan untuk melarang ekspor minyak CPO dan bahan bakunya tersebut pada 28 April 2022 lalu.

Hal ini merupakan kebijakan dari pemerintah Indonesia dalam upaya untuk memastikan pasokan domestik yang memadai dan mencoba menahan kenaikan harga minyak goreng domestik.

Perusahaan percaya minyak sawit mentah (CPO) serta harga minyak nabati lainnya akan naik karena keputusan Indonesia untuk melarang ekspor minyak sawit meningkatkan kekhawatiran tentang menipisnya pasokan global minyak nabati di seluruh dunia.

Sehingga ketika penurunan ekspor produk minyak sawit oleh Indonesia, bagi Malaysia dapat memperoleh keuntungan karena beberapa pembelian akan dialihkan ke eksportir Malaysia.

Halaman:

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x