Kebanyakan Makan Daging dan Bersantan Saat Lebaran? Ini 5 Tanda Kolesterol Naik

- 11 April 2024, 07:31 WIB
Ilustrasi mengantuk, menguap. (ANTARA/Pixabay/Sammy-Sander)
Ilustrasi mengantuk, menguap. (ANTARA/Pixabay/Sammy-Sander) /

KALBAR TERKINI - Kolesterol naik sehabis mengonsumsi makanan bersantan dan daging-dagingan saat Lebaran adalah momok menakutkan.

Ada beberapa gejala yang ditunjukan oleh tubuh jika kolesterol naik atau kadarnya tinggi.

Jika gejala ini timbul mulailah waspada dan carilah cara untuk segera menurunkan kadar kolesterol Anda.

Apabila gejala sudah terlampau buruk dan menggangu ada baiknya memeriksakan diri dan diberi penanganan yang tepat dari dokter.

Baca Juga: Bikin Sendiri di Rumah, Ini 5 Makanan dan Minuman Untuk Penetralisir Kolesterol Jahat

Gejala Kolesterol Naik atau Tinggi

Ada beberapa gejala yang akan dirasakan oleh tubuh jika kadar kolesterol mulai tinggi di antaranya: 

1. Sering Mengantuk

Pengidap kolesterol tinggu akan merasakan kantuk setiap saat, ini karena kadar kolesterol tinggi dapat menghambat aliran darah sehingga aliran oksigen tidak berjalan normal.

Kondisi membuat Anda akan mengantuk dan mudah lelah.

Baca Juga: Sinopsis Film Horor “MENJELANG AJAL”Kisah Persekutuan dengan Iblis Tayang April 2024

2. Benjolan di Sekitar Mata atau Xanthoma

Xanthoma adalah kondisi di mana lemak tumbuh dan berkembang di bawah kulit biasanya ditemukan ditemukan pada daerah kelopak mata.

Bentuknya berupa gumpalan lemak yang berwarna kekuningan.

Tak hanya di bawah mata, xanthoma juga dapat tumbuh pada organ dalam.

Walau tak berbahaya, namun gejala ini menunjukan kadar kolesterol yang tinggi atau diabetes.

3. Stres

Ilustrasi stres
Ilustrasi stres

Kadar kolesterol jahat dalam otak terlalu tinggi, dapat mengakibatkan gangguan pada kemampuan otak untuk mengatur emosi.

Ini yang membuat penderita mengalami stres atau lebih parahnya bisa alami depresi hingga alzheimer.

4. Nyeri Dada

Tingginya kadar kolesterol dapat menimbulkan endapan berbahaya pada dinding arteri (atherosklerosis).

Hal ini berakibat, endapan tersebut mengurangi aliran darah arteri dan menyebabkan keluhan nyeri pada dada.

5. Nyeri pada tungkai kaki

Tungkai kaki terasa nyeri dan kaku hingga sensasi terbakar merupakan salah satu gejala kolesterol Anda tinggi.

Sakit ini diikuti dengan nyeri pada bagian paha atau pantat.

Tak hanya nyeri, saat kolesterol tinggi, kaki akan terasa dingin.

Biasanya rasa dingin tersebut akan memusat pada area tungkai kaki. Hal ini disebabkan oleh aliran darah yang tersumbat sehingga tidak mencapai bagian kaki sampai bawah.

***

 

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah