Puasa Senin dan Kamis Sangat Dianjurkan Dalam Islam, Berikut Bacaan Niat, Keistimewaan dan Segudang Manfaatnya

- 13 Mei 2022, 10:42 WIB
Selain Mengetahui Niat Puasa Senin Kamis, Ini Keutamaan Puasa Senin Kamis yang Penting Diketahui
Selain Mengetahui Niat Puasa Senin Kamis, Ini Keutamaan Puasa Senin Kamis yang Penting Diketahui /PIXABAY//

Saat melaksanakannya, puasa sunnah ini digambarkan layaknya sebuah perisai untuk kejiwaan.

Menjalankan puasa, baik itu puasa wajib maupun puasa-puasa sunnah seperti puasa senin dan kamis, dapat memberikan pengaruh yang besar bagi kondisi kejiwaan seseorang.

Selama berpuasa, kamu dituntut untuk melawan hawa nafsu dan lebih bisa bersikap sabar dalam menghadapi setiap cobaan yang hadir.

Kamu juga akan merasa tenang selama berpuasa karena amalan ini juga meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

  1. Metode yang Tepat Untuk Menurunkan Berat Badan

Berikutnya, manfaat puasa senin kamis juga dapat dijadikan sebagai metode yang tepat untuk menurunkan berat badan.

Ada banyak trik diet yang menyiksa dan dapat mengancam kesehatan karena secara tidak langsung memberikan sugesti kepada seseorang untuk tidak mengonsumsi makanan dalam jangka waktu yang lama dan hal ini bisa berakibat fatal untuk kesehatan.

Namun tentu saja tidak dengan cara berpuasa Senin Kamis, ketika kamu rajin dan disiplin dalam melaksanakannya maka secara perlahan kamu akan terbiasa untuk menerapkan pola hidup sehat tanpa perlu melakukan pola diet yang menyiksa dan berbahaya bagi lambung.

  1. Memperbaiki Kualitas Tidur

Untuk kamu yang selalu memiliki permasalahan atau gangguan tidur, puasa Senin Kamis bisa menjadi solusinya.

Hal ini karena selama berpuasa, kamu akan mulai membiasakan diri untuk menyesuaikan jam makan malam dengan jam berbuka, sehingga lebih awal dari jam makan malam kebanyakan orang.

Kebiasaan ini membuat lambung punya lebih banyak waktu untuk mencerna makanan dengan baik sebelum kamu tidur.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x