Janggal, Suaminya Menghilang Setelah Polisi Berhasil Tangkap Pelaku Penembakan Istri TNI di Semarang,Motifnya?

- 23 Juli 2022, 07:33 WIB
Ini komentar netizen yang membandingkan kasus penembakan istri TNI dari CCTV dengan kasus lain.
Ini komentar netizen yang membandingkan kasus penembakan istri TNI dari CCTV dengan kasus lain. /ANTARA/HO-Polrestabes Semarang/

 

KALBAR TERKINI - Tim gabungan Polda Jawa Tengah menangkap pelaku penembakan istri anggota TNI, dan mengamankan satu pucuk senjata api yang diduga digunakan untuk menembak korban.

Sebelumnya, polisi sudah menemukan lebih dahulu dua sepeda motor yang digunakan keempat pelaku saat beraksi.

Dua sepeda motor tersebut, masing-masing Kawasaki Ninja diamankan di sebuah rumah di Mijen, Kota Semarang, sedangkan Honda Beat diamankan dari sebuah rumah di Sayung, Kabupaten Demak.

Sementara itu suami korban, Kopral Dua Muslimin dari Arhanud Semarang sejauh ini belum ditemukan.

Baca Juga: Siapakah AKP Rita Yuliana? Benarkah Resign Karena Ketahuan Selingkuh dengan Irjen Ferdy Sambo?

Sejak peristiwa penembakan hingga hari ini dan tidak dapat dihubungi oleh kerabat maupun keluarga.

Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) IV Diponegoro, Letkol Infantri Bambang Hermanto menyebut bila mulai hari ini Muslimin dinyatakan berstatus Tidak Hadir Tanpa Ijin (THTI).

Awalnya Muslimin memang mengantar istrinya dan menunggu operasi pengangkatan proyektil usai peristiwa penembakan.

Belakangan tim gabungan Polri dan TNI mengonfirmasi soal dugaan keterlibatan suami Rina, Muslimin dalam kasus penembakan istrinya.

Halaman:

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x