Orang Dayak Gunakan Otot: Jika tak Dilibatkan di Roda Pemerintahan IKN Nusantara!

- 5 Maret 2022, 08:06 WIB
PETISI - Ajonedi  Minton SH SE MKn, Panitia Petisi Dayak tentang IKN menyerahkan petisi kepada Ketua  DAD Kalbar Ir Jakius Sinyor di Pontianak, Jumat, 4 Februari 2022, didampingi Tobias Ranggie SH,  Penasehat Hukum DIO (paling kanan)
PETISI - Ajonedi Minton SH SE MKn, Panitia Petisi Dayak tentang IKN menyerahkan petisi kepada Ketua DAD Kalbar Ir Jakius Sinyor di Pontianak, Jumat, 4 Februari 2022, didampingi Tobias Ranggie SH, Penasehat Hukum DIO (paling kanan) /OKTAVIANUS CORNELIS/KALBAR TERKINI

KALBAR TERKINI - Otot bakal digunakan oleh masyarakat Dayak jika pemerintah pusat menyepelekan aspirasi untuk melibatkan tokoh mereka di roda pemerintahan Badan Otorita IKN Nusantara.

Jika tak dilibatkan berarti pemerintahan Presiden Joko 'Jokowi' Widodo juga dianggap tak adil terhadap masyarakat Dayak.

Sebab, masyarakat Dayak selama ini dikenal 'pendiam', sabar, manut, dan tak pernah menuntut jabatan apa pun dari pemerintah pusat.

Baca Juga: DIO: Orang Dayak Dukung IKN, Keluarkan 9 Petisi Syarat Wajib untuk IKN Nusantara, Berikut Lengkapnya

Adapun nama Kepala Badan Otorita IKN Nusantara sendiri kemungkinan segera diumumkan oleh Presiden Jokowi pekan depan.

"Presiden Joko Widodo kemungkinan akan mengumumkan nama kepala IKN Nusantara minggu depan," kata Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Republik Indonesia (KSP RI) Wandy Tuturong yang dihubungi Kalbar-Terkini.com di Jakarta, Sabtu, 5 Maret 2022.

Mantan wartawan ini meyakini, Presiden Jokowi sudah memiliki sosok yang paling baik untuk memimpin IKN Nusantara.

Baca Juga: Melirik Krisis Ukraina, DIO: Indonesia Hanya Sisakan Kalimantan, Malaysia dan Singapura Musuh Dalam Selimut

"Tentunya dengan mempertimbangkan masukan dari semua elemen masyarakat," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x