KPPN Ketapang Gandeng Media Untuk Transparansi Belanja Daerah, Adakan Media Briefing APBN Tiap Bulannya

1 Oktober 2022, 08:37 WIB
Media Briefing KPPN Ketapang, 30 September 2022 via Zoom /Yuni Herlina/Kalbar Terkini

KALBAR TERKINI – Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara atau KPPN wilayah Ketapang, Kalimantan Barat menggandeng beberapa media untuk mengawal transparansi APBN 2022 dalam Media Briefing.

Ada sekitar 20 media nasional maupun daerah yang diundang dalam acara Media Briefing KPPN Ketapang yang berlangsung pada, Jumat, 30 September 2022.

Kegiatan Media Briefing KPPN Ketapang ini nantinya akan terus dilakuka secara rutin setiap bulannya, untuk mengawal transparansi APBN 2022.

Adapun 20 media yang berpartisipasi bisa datang langsung ke aula KPPN Ketapang, namun bagi yang berhalangan, pihak panitia menyajikan kehadiran melalui zoom meeting.

Baca Juga: Dengan Modal 2 Jutaan, Bisa Miliki Oppo A57 yang Keren Abis, Kameranya Bikin Kamu yang Suka Selfie, Tersenyum

Media yang diundang dalam acara Media Briefing ini rata-rata adalah media daerah dan nasional yang aktif dalam pemberitaan.

Mereka adalah, ANTARA Kalbar, RRI Pontianak, TVRI Kalbar Online, Kalbar Prokal, PT Suara Khatulistiwa Kalbar, Suara Kalbar.

PT Kalbar Online Sejahtera, Kalbar Post, Media Kalbar News, Kalbar Terkini, Kalbar Suara, Delik Kalbar, Hi-Pontianak Kumparan, Jurnalis co.id, Pontianak Post.

Media Rajawali News, Radio Kabupaten Ketapang, Ketapang Terkini, Ketapang News dan Tribunnews Ketapang.

Baca Juga: Hari Penting Dibulan Oktober 2022, Ada Kesaktian Pancasila Hingga Maulid Nabi Muhammad SAW

Dalam Media Briefing kali ini, topik yang dibahas adalah kinerja belanja APBN di Kabupaten Ketapang sampai dengan September 2022.

Disampaikan pula kondisi perekonomian Ketapang setelah kebijakan pengalihan Subsidi BBM yang mulai berlaku pada tanggal 3 September 2022 lalu.

Kondisi perekomian ini dibaca melalui kacamata Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Ketapang setelah melakukan observasi lapangan.

Bisa dibandingkan dengan hasil observasi dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Ketapang.

Baca Juga: KPPN Ketapang Adakan Media Breafing Bahas Tentang Kinerja Keuangan Ketapang dan Kayong Utara, Ada 7 Narasumber

Menurut Kepala KPPN Ketapang, Ismail, hingga September 2022, ada tiga kebijakan fiskal meliputi belanja wajib perlindungan sosial atau dua persen dari dana transfer umum telah dilaksanakan Pemda Ketapang dan Kayong Utara.

Optimalisasi belanja tak terduga dan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP).

Secara keseluruhan, kinerja belanja yang disalurkan KPPN Ketapang mencapai Rp644 miliar dari alokasi Rp1 triliun atau mencapai 66 persen sampai September 2022.

Jumlah ini terakselerasi 17.34 persen dibanding periode September 2021.

Penyaluran dana alokasi khusus (DAK) fisik dan dana desa menjadi kontribusi tertinggi akselerasi di September 2022.

Penyaluran dana desa makin optimal dan proporsional mencapai 80 persen termasuk bantuan langsung tunai dana desa.

"Percepatan penyaluran meningkat 41 persen dibanding September 2021 lalu," tambah Ismail.***

 

Editor: Yuni Herlina

Tags

Terkini

Terpopuler