Joe Biden Ajak NATO Gempur Rusia, Injak Ekor Singa yang Mulai Jinak!

- 14 Juni 2021, 23:23 WIB
 BIDEN TIBA DI BRUSSEL - Perdana Menter Belgia Alexander De Croo (kiri) menyambut Presiden Joe Biden (kanan), yang tiba di Bandara Militer Brussels di Melsbroek, Belgia, Minggu, 13 Juni 2021/FOTO: DIDIER LEBRUN/POOL VIA REUTERS/
BIDEN TIBA DI BRUSSEL - Perdana Menter Belgia Alexander De Croo (kiri) menyambut Presiden Joe Biden (kanan), yang tiba di Bandara Militer Brussels di Melsbroek, Belgia, Minggu, 13 Juni 2021/FOTO: DIDIER LEBRUN/POOL VIA REUTERS/ /DIDIER LEBRUN

KTT ini berakhir dengan janji G-7 untuk menggelontorkan semiliar dosis vaksin ke negara-negara miskin dan berkembang, serta bantuan-bantuan lainnya.

Kemarahan Biden atas pelanggaran HAM yang dilakukan China terhadap warga Muslim Uighur di Xinjiang dan HongKong, terungkap dalam KTT G-7/ Karena itu Biden mengajak G-7 untuk bersatu melawan kekuatan ekonomi Tiongkok sekaligus mengutuk planggaran HAM tersebut.

Toh kasus-kasus HAM yang 'dijual' Biden di KTT G-7, kurang laris. Biden gagal menggalang kekuatan semua negara G-7 untuk melawan China.   Meskipun Biden mengklaim bahwa AS di masa pemerintahannya 'telah kembali',  pasca pemerintahan Donald Trump, seorang kepala negara yang paling cerewet bagai perempuan dan pemberang. yang kelakuannya telah melukai G-7.

Baca Juga: Biden Gagal Galang G-7 Sikat China: Jerman dan Italia Ragu

Sebuah sumber The Associated Press di Gedung Putih, yang menghadiri KTT G-7, mengakui bahwa Kanada, Inggris, dan Prancis mendukung posisi pemerintahan Biden, sementara Jerman, Italia, dan sebagian besar negara-negara Eropa, ragu-ragu.

Ditambahkan, Biden ingin negara-negara G-7 berbicara dengan satu suara tentang pelanggaran HAM di China, sekaligus melawan kekuatan ekonominya 

Biden: China dan  Rusia adalah Musuh  

Makian Biden beberapa bulan silam kepada Putin lewat wawancaranya dengan sebuah staisun televisi AS, bahwa Putin adalah pembunuh, karena melakukan aneksasi ke Krimea sejak 2014, kali ini, setidaknya 'beda-beda tipis' di KTT NATO pada Senin ini. 

Dikutip dari The Asosciated Press, Senin, Biden dalam KTT NATO menyimpulkan, China dan Rusia  adalah musuh di bidang ekonomi dan keamanan nasional AS, sehingga  menjadi perhatian utama kebijakan luar negerinya sejak awal masa kepresidenan pasca dilantik pada Januari 2021.

Baca Juga: G-7 Lawan China: Ketika Negara Kaya Rayu Vaksin ke Negara Miskin

Halaman:

Editor: Oktavianus Cornelis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah