Teori: Color Spread One Piece Chapter 1036, Gear Baru Tigerman Luffy

25 Desember 2021, 18:52 WIB
Color Spread One Piece chapter 1036. /Twitter: @Orojapan1


KALBAR TERKINI – Akhirnya selain manga one Piece 1036 rilis, kali ini color spread chapter 1036 juga telah rilis kemarin.


Ini menarik pada color spread terbaru banyak yang berspekualsi Luffy akan bangkitkan kekuatan baru.


Entah itu gear 4 dengan tipe yang baru atau gear 5. Masih belum dapat dipastikan itu, tapi biasanya gambar yang terdapat di color spread ini sebagai acuan mengenai peristiwa yang akan terjadi di chapter baru mendatang.

Baca Juga: Jadwal Tayang dan Spoiler One Piece Episode 1005: Episode Spesial Luffy Senpai, Ruangan Rahasia Barto


Berikut poin-poin yang terdapat dalam color spread One Piece chapter 1036 terbaru, dikutip dari akun twitter OROJAPAN @Orojapan1, beserta teori.


1. Color Spread One Piece chapter 10366 berisikan 10 anggota lengkap bajak laut ‘Topi Jerami’ bersama seekor harimau berlokasikan di tempat musim bersalju.


2. Kapten ‘topi jerami’, Monkey D. Luffy – Terdapat tulisan di jaket Luffy seperti “Every drop in the ocean count” berarti “Setiap tetes di lautan berarti”.

Baca Juga: Jadwal Rilis dan Spoiler One Piece Chapter 1036: Kekalahan XDrake Dari CP0, Raizo vs Fukurokuju Memanas


Tentunya tulisan yang terdapat di jaket Luffy pasti memiliki suatu makna tertentu, apakah yang dimaksud itu seperti perjuangan, pengorbanan atau hal lainnya.


Yang dimana makna dari tulisan itu bisa saja menjadi pemicu bangkitnya kemampuan baru dari Luffy.


Sementar itu banyaknya spekulasi mengenai Harimau yang ada di color spread terbaru ini memiliki suatu hubungan dengan Luffy, mungkin salah satunya terbangunnya kemampuan baru.

Baca Juga: Jump Festa 2022 One Piece Super Stage: mengungkapkan desain karakter untuk film One Piece Red


Jika itu memang benar, dapat dipastikan kemampuannya akan bernama Tigerman. Akan tetapi masih belum diketahui apakah itu tergabung di gear 4 atau gear 5 nantinya.


3. Zoro terlihat tersenyum dan mengenakan jaket berwarna hijau. Menariknya ada gambar burung dibagian bawah jaket Zoro.


Jika kita lihat sosok King bisa menyerupai burung dan memiliki sayap. Dan tentu jika Zoro itu tersenyum pertanda dirinya telah bahagian mengalahkan orang terkuat di bajak laut binatang buas, King.

Baca Juga: Bocoran One Piece Chapter 1036: Pertarungan menyisakan Luffy dan Kaido, Zoro membantu dan Sanji sekarat


4. Usop, Chopper, Robin dan Brook terlihat memiliki ekspresi yang berbeda, jika kita melihat pun mereka ini masih dalam keadaan membahayakan.


Sebut saja seperti Robin dan Brook masih dikejar maupun dihadang CP0, tentunya tujuan mereka untuk menangkap Robin.


Sementara itu di jaket bagian bawah Brook terdapat sebuah tulisan, mungkin sedikit agak sulit di artikan, “High Tide atau pasang surut.

Baca Juga: Teori One Piece: Tatoo dan Kekuatan King Incaran IM Sama


Jika artian tulisan itu memiliki sebuah makna bagi kondisi Brook dan sekitarnya, pastinya itu dapat diartikan keadaan mereka masih belum aman.


Usopp dan Chopper masih ditengah perang dengan pasukan Kaido yang cukup kuat dan banyak, tentu juga mereka berdua ini masih belum dapat dikatakan aman.


5. Sanji terlihat amat senang di color spread terbaru ini, seperti biasa kesenangannya memberikan Nami secangkir air hangat.

Baca Juga: Link Download One Piece Fighting Path di Android, Grafik Mantul dan Gameplay Seperti PS4


Sebelum Zoro mengalahkan King, Sanji lah terlebih dahulu mengalahkan Queen. Akan tetapi kondisinya masih belum dapat dikatakan baik-baik saja.


Sedangkan Zoro, seperti kita ketahui setelah berhasil mengalahkan King. Dirinya masih mampu berdiri dengan kuat dan gagah.


6. Nami, Franky dan Jinbei. Mereka bertiga lebih dahulu mengalahkan musuh kuat bajak laut binatang buas Kaido, bisa dikatakan lawan-lawan yang perlu mereka hadapi saat ini tidaklah terlalu berat.

Baca Juga: Full Isi Pembahasan One Piece SBS Volume 101


7. Jinbei juga mengenakan jaket yang unik, dimana terdapat nomor 10 dan tulisan “Deep Blue”.


Tentu saja ini sangat mudah kita tebak. Angka 10 dapat diartikan anggota kesepuluh dan Deep Blue dapat diartikan “biru tua” atau mengacu pada julukan Jinbei “ksatria lautan”.


Jadi dapat diartikan sang ksatria lautan, Jinbei resmi menjadi anggota ke-10 bajak laut ‘Topi Jerami’.

Baca Juga: One Piece: Color Spread Terbaru Chapter 1028, Peranan Penting Usop dan Nami, Tiga Monster Topi Jerami Memanas


Sekian mengenai informasi yang dapat dibagikan mengenai color spread One Piece 103 terbaru yang sudah rilis kemarin.


Adapun mengenai seputar informasi lainnya mengenai One Piece, tentu kami akan selalu berbagi disini.***

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler