Rekomendasi 3 Cara Mudah Top Up ShopeePay Salah Satunya Melalui M-Banking BCA,Simak Apa Saja

7 April 2022, 11:01 WIB
Tampilan ShopeePay Sekitarmu pada aplikasi Shopee /Antaranews


KALBAR TERKINI - Kalian pasti tahu bahwa, Platform ShopeePay menjadi dompet elektronik dan digital yang digunakan sebagai alat pembayaran di aplikasi Shopee atau merchant offline.


ShopeePay sendiri adalah fitur layanan uang elektronik yang dapat digunakan sebagai metode pembayaran online di aplikasi Shopee.


Serta pembayaran offline di Merchant ShopeePay, dan menyimpan pengembalian dana yang dapat digunakan untuk membayar pesanan.

Baca Juga: UPDATE : Harga Emas Antam dan Emas UBS, Kamis 7 April 2022, di Pegadaian, Harga Antam Turun Rp 1.022.000 /Gram


Nah untuk kalian, Nasabah Bank Central Asia bisa melakukan top up ShopeePay lewat BCA ATM, m-banking BCA, dan KlikBCA.


Simak berikut kami sajikan beberapa cara top up ShopeePay lewat BCA ATM, m-banking BCA, dan KlikBCA.

CARA TOP UP SALDO SHOPEEPAY LEWAT BCA

Cara top up saldo ShopeePay lewat BCA ATM Pertama, cara top up ShopeePay bisa dilakukan lewat ATM BCA.

• Datang ke ATM BCA.

• Masukkan kartu ATM dan PIN BCA.

• Pilih Bahasa di mesin ATM.

• Pilih Transaksi Lainnya.

• Klik Transfer.

• Pilih BCA Virtual Account.

• Masukkan No. Virtual Account.

• Klik Benar.

• Masukkan nominal top up ShopeePay. Periksa informasi yang tertera di layar.

• Klik Ya saat konfirmasi username akun Shopee.

• Tunggu notifikasi top up ShopeePay berhasil.

2. Cara top up saldo ShopeePay lewat m-banking BCA

Selanjutnya, cara top up ShopeePay lewat BCA bisa menggunakan m-Banking BCA.

• Buka BCA mobile.

• Login m-BCA.

• Pilih m-Transfer.

• Klik BCA Virtual Account.

• Masukkan Nomor Virtual Account ShopeePay.

• Klik Send.

• Masukkan nominal top up ShopeePay.

• Cek jumlah saldo ShopeePay dan akun Shopee.

• Klik OK.

• Masukkan PIN m-BCA.

• Klik OK.

• Tunggu notifikasi top up ShopeePay berhasil.


3. Cara top up saldo ShopeePay lewat KlikBCA
Pilihan terakhir cara top up ShopeePay lewat BCA dengan KlikBCA.

 

• Buka https://ibank.klikbca.com/ pada browser.

• Login akun KlikBCA.

• Pilih Transfer Dana.

• Klik Transfer ke BCA Virtual Account.

• Masukkan nomor Virtual Account ShopeePay.

• Klik Lanjutkan.

• Masukkan nominal top up ShopeePay.

• Cek nama dan saldo sudah sesuai dengan akun ShopeePay.
• Klik Lanjutkan.

• Masukkan kode respon KeyBCA.

• Klik Kirim.

• Tunggu notifikasi top up ShopeePay berhasil.

Nah itulah 3 rekomendasi cara mudah yang bisa kalian gunakan untuk top up ShopeePay kalian,semoga bermanfaat.***

 

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler