Perjalanan Hidup Sayyid Ahmad Badawi, Wali Qutub Mesir yang Memilih Tak Menikah hingga Akhir Hayatnya

- 7 Agustus 2022, 17:38 WIB
Masjid Al Badawi, Mesir
Masjid Al Badawi, Mesir /Iqra.id

Beliau juga menyampaikan dakwah keagamaan dan nasihat-nasihat yang ditunjukkan kepada penggantinya (khalifah).

Sayyid Ahmad Badawi menunjuk Abd Al’al menggantikan kemursyidan Syaikh Ahmad Badawi.

Tidak Menikah

Sayyid Ahmad Badawi sampai akhir hayatnya memutuskan diri untuk tidak menikah.

Sebetulnya setelah ayah Sayyid Badawi wafat beliau ditawari kakaknya untuk menikah, namun beliau menolak tawaran tersebut.

Beliau mengatakan “Kakak, engkau memintaku menikah. Tapi aku diminta Allah tidak menikah, kecuali dengan bidadari surga.”

Menurut mantan Syekh Universitas al-Azhar Mesir, Prof. Dr. Abd al-Halim Mahmud, jalan hidup Sayyid Badawi sudah digariskan untuk memfokuskan diri pada jalan dakwah.

Dia tidak mengharamkan apa yang telah dihalalkan Allah dan tidak pula menghalalkan apa yang diharamkan Allah.

Beliau juga tidak menganjurkan umat hidup menjomblo atau membujang.

Beliau memiliki pandangan bahwa dunia Islam sangat membutuhkan orang-orang yang berjuang di jalan dakwah.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: iqra.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x