Resep Sate Lilit Ayam Khas Bali Bumbu Adonannya Sudah Kaya Akan Cita Rasa yang Nikmat

- 6 November 2023, 13:35 WIB
Resep terbaru cara membuat sate lilit ayam tusuk serai khas Bali.
Resep terbaru cara membuat sate lilit ayam tusuk serai khas Bali. /Instagram/@issnur_alifah/

KALBAR TERKINI - Pesona alam dan hingga kuliner di Bali tentu tidak aka nada habisnya, jika kalian berkunjung ke Bali perlu menikmati Sate lilit sebagai menu yang bisa kalian coba santap ketika berliburan.

Sate yang menjadi ikon dari kuliner Bali ini cukup mudah ditemukan di berbagai lokasi wisata, seperti di Badung, Denpasar, hingga Gianyar.

Baca Juga: Resep Membuat Nasi Goreng Kunyit Seafood Punya Cita Rasa yang di Akui Dunia

Berbeda dari sate pada umumnya yang berupa tusukan potongan daging, sate lilit berbentuk gumpalan adonan yang terbuat dari daging yang membalut tusuk sate.

Mau tahu cara membuatnya? Ini dia resep sate lilit ayam khas Bali :

Bahan-bahan:

• 500 gr ayam

• 1 bungkus kelapa parut

• 6 buah daun jeruk

• ½ lingkaran gula merah

• 75 ml santan

• Bumbu Halus:

• 10 siung bawang merah

• 7 siung bawang putih

• 4 buah cabai keriting

• 3 buah serai

• 3 buah cabai rawit

• 1 jempol lengkuas

• 1 jempol jahe

• 1 ruas kunyit

• 1 ruas kencur

• Ketumbar

• Merica

• Penyedap rasa

Baca Juga: Resep Membuat Lumpia Jajanan Khas Kota Semarang

Cara Membuat :

1. Haluskan ayam,sisihkan.

2. Iris semua bumbu halus. Tumis dan tambahkan daun jeruk.

3. Buang daun jeruk, kemudian haluskan bumbu, beri gula merah.

4. Campurkan ayam, kelapa parut dan bumbu halus. Tambahkan santan.

5. Lilitkan adonan ke tusukan sate.

6. Bakar atau goreng hingga matang terakhir Sate lilit ayam khas Bali siap disajikan.***

 

Editor: Ruddi Hamdani

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah