Windows 11 Resmi Hadir, Microsoft Memasang Fitur Baru yang Lebih Unik, Bisa Didownload November Mendatang

- 25 Juni 2021, 13:47 WIB
Tampilan Widget pada Windows 11
Tampilan Widget pada Windows 11 /Dok. Microsoft/

KALBAR TERKINI – Windows 11 kini resmi hadir dengan beberapa fitur tambahan dan tampilan yang lebih unik lagi.

Tentunya tidak akan mengecewakan dan membuat lebih mudah dan praktis digunakan bagi pengguna.

Microsoft telah mengumumkan peluncuran Windows 11 Rabu 24 Juni 2021 lalu.

Baca Juga: Microsoft Akuisisi Nuance Communications Inc 19,7 Miliar Dolar AS

Diperkirakan sistem operasi ini dapat diunduh gratis oleh pengguna sekitaran akhir November mendatang.

Sistem operasi ini hadir untuk menggantikan Windows 10, Windows 8, dan Windows 7 agar dapat segera melakukan update ke Windows 11.

Windows 11 memiliki tampilan yang lebih segar yang terdapat pada sudut jendela yang kini melengkung tidak persegi seperti Windows sebelumnya.

Pencahayaan yang natural, jendela semi transparan yang muncul pada widget serta dapat mengubah tampilan Windows menjadi dark mode dengan tetap memunculkan icon dan menu.

Baca Juga: Intel Prosesor Seri-H Tiger Lake Generasi ke-11, Laptop Lebih Bertenaga

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Microsoft


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x