AirTag Apple Dipatok 29 Dolar AS, Berfungsi Melacak Benda-benda Penting

- 21 April 2021, 15:51 WIB
AirTag Apple
AirTag Apple /Istimewa/AirTag Apple

KALBAR TERKINI – Apple meluncurkan alat pelacak serupa gantungan kunci AirTag dengan harga sangat terjangkau hanya sekitar Rp 499 ribu.

Peluncuran produk baru tersebut akan dilakukan pada perhelatan musim semi yang berlangsung secara virtual Rabu 21 April 2021.

AirTag tersebut memiliki fungsi melacak barang-barang penting yang dikhawatirkan hilang.

Baca Juga: Dibanderol 4.999 Dolar AS, Apple Habiskan Stok Komputer Terkuat iMac Pro

"Kami dengan senang hati memperkenalkan AirTag kepada pengguna iPhone.

Menambah jaringan luas Find My untuk membantu mereka melacak benda-benda penting," kata wakil direktur pemasaran global untuk iPhone, Kaiann Drance, dalam keterangan pers, dikutip Rabu.

AirTag berbentuk bulat seperti koin, satu sisi bergambar logo Apple, sisi lainnya bisa diukir dengan teks atau 31 emoji saat membeli di situs resmi Apple.

Benda ini bisa ditaruh begitu saja di tas atau kantong, atau dengan casing berupa gantungan kunci agar bisa digantungkan di berbagai benda penting.

Gawai ini terbuat dari stainless steel yang sudah dilindungi dengan sertifikasi IP67, tahan air dan debu.

Salah satu sisi AirTag bisa dibuka untuk memudahkan mengganti baterai, yang biasa digunakan untuk jam tangan konvensional.

AirTag memiliki speaker terintegrasi untuk suara ketika mencari benda.

AirTag ditenagai chip U1, memanfaatkan teknologi pita ultra lebar untuk menentukan lokasi dalam jarak tertentu.

Pengguna bisa menyetel dan memberi nama AirTag sesuai dengan benda yang ingin disambungkan ke gawai ini.

Benda-benda yang bisa diberikan AirTag disarankan yang tidak memiliki sambungan internet, seperti tas, kunci mobil, untuk memudahkan melacak ketika hilang atau terselip.

Setelah disetel, AirTag akan muncul di aplikasi Find My, pengguna bisa melihat lokasi tempat AirTag berada.

Baca Juga: Overcast Lengkapi Apple Watch, Berselancar kian Asyik

Jika benda hilang dan masih berada di jangkauan Bluetooth, pengguna bisa menggunakan Find My dan membunyikan AirTag dari ponsel untuk membantu menemukan benda tersebut.

Asisten virtual Siri juga akan bisa digunakan untuk mencari AirTag.

Jika AirTag berada jauh dari pengguna, jaringan Find My akan memberikan sinyal ke perangkat Apple terdekat untuk mendeteksi sinyal dari AirTag yang hilang.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x