Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A23 Dibulan Maret 2023 vs Samsung A Series Termasuk Galaxy A04e

7 Maret 2023, 19:22 WIB
Samsung Galaxy A23 5G. /Tangkapan layar/GSMarena

KALBAR TERKINI - Berikut Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A23 Dibulan Maret 2023 vs Harga Samsung Galaxy A Series. 

Samsung Galaxy A23 berada dikisaran harga Rp 3 jutaan.

Mengandalkan baterai berkapasitas besar, Samsung Galaxy A23 juga menampilkan hasil jepretan kamera yang luar biasa jernih.

Untuk lebih lengkapnya, berikut spesifikasi Samsung Galaxy A23 vs harga Samsung Galaxy A series dibulan Maret 2023. 

Baca Juga: REKOMENDASI Harga Samsung Galaxy All Series Dibulan Maret 2023, Termurah Samsung Galaxy A04e, Termahal?

Samsung Galaxy A23 menggabungkan kekuatan pemrosesan Octa-core dengan RAM hingga 6GB & RAM Plus hingga 6GB untuk performa yang cepat dan efisien.

Untuk ruang penyimpanan internal tersedia 128GB atau bisa ditambahkan penyimpanan hingga 1TB dengan kartu microSD.

Samsung Galaxy A23 akan menampilkan tangkapan jernih dengan kamera utama 50MP.

Perluas sudut pandang dengan Ultra Wide Camera. Kemudian untuk mengatur fokus lakukan dengan Depth Camera, atau bisa dengan sorot dari dekat menggunakan Macro Camera.

Baca Juga: Cari HP Murah? SImak Daftar Harga Samsung Galaxy A Series DIbulan Maret 2023, Harganya Bikin Full Senyum

Galaxy A23 hadir dengan OIS, fungsinya adalah untuk merekam video lebih lancar dan menangkap detail yang halus bahkan dalam cahaya minim sekalipun.

Untuk mendapatkan tangkapan gambar lebih lebar bisa menggunakan Ultra Wide Camera.

5MP Ultra Wide Camera bisa untuk merekam gambar dengan sudut pandang 123 derajat.

Hasil ini akan memberi perspektif baru pada hasil jepretan Anda.

Baca Juga: Daftar Ponsel Terbaru yang Meluncur Diawal Tahun 2023. Ada Samsung S23 Ultra, Oppo Reno 8T hingga Nokia C02

Sementara Macro Camera bertugas untuk mempertegas detail yang kecil objek foto atau video Anda.

Ketika menyorot dari dekat dengan menggunakan Macro Camera 2MP dari Samsung Galaxy A23 kamu akan menemukan detail yang mungkin terlewatkan.

Ada juga Depth Camera 2MP yang akan membantu Anda mengatur ketajaman foto.

Samsung menyematkan dengan baterai 5.000mAh (tipikal)* untuk seri terbarunya ini.

Untuk layar, perluas pandangan dengan 6,6 inci Infinity-V Display Galaxy A23. Dengan teknologi FHD+ dan 90Hz Refresh Rate.

Tersedia pilihan warna Black, Blue dan Peach dan dibulan Maret ponsel cantik ini dibanderol harga Rp 3.299.000

Sebagai perbandingan berikut harga Samsung A Series dibulan Maret 2023.

- Samsung Galaxy A04e Rp 1.299.000

- Samsung Galaxy A04: Rp 1.699.000

- Samsung Galaxy A04s Rp 1.999.000

- Samsung Galaxy A13Rp 2.599.000

- Samsung Galaxy A14 5G: Rp 2.999.000

- Samsung Galaxy A23 5G: Rp 3.999.000

- Samsung Galaxy A23: Rp 3.299.000

- Samsung Galaxy A33 5G : Rp 5.299.000

- Samsung Galaxy A53 5G: Rp 5.799.000

- Samsung Galaxy A73 5G: Rp 7.799.000

***

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Samsung Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler