DAFTAR Tragedi Sepak Bola Dunia yang Makan Korban Jiwa, Kanjuruhan Tewaskan Ratusan Penonton, Penyebabnya?

- 3 Oktober 2022, 08:15 WIB
Kesaksian Mencekam Seorang Aremania Viral di Media Sosial, Terungkap Awal Kericuhan di Stadion Kanjuruhan
Kesaksian Mencekam Seorang Aremania Viral di Media Sosial, Terungkap Awal Kericuhan di Stadion Kanjuruhan /Twitter @PSSI/

KALBAR TERKINI – Berikut daftar tragedi sepak bola dunia yang makan korban jiwa, kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang masuk peringat kedua yang telan ratusan nyawa.

Kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang, usai laga Persebaya Surabaya vs Arema FC menjadi sorotan sepak bola dunia.

Rasa duka dan kekesalan mendalam akibat tragedi berdarah di Stadio Kanjuruhan, bukan hanya dirasakan warga Indonesia.

Dunia juga ikut berduka cita atas insiden berdarah ini, bahkan kejadian di Stadion Kanjuruhan masuk ke dalam deretan tragedi sepak bola dunia yang telan banyak korban.

Baca Juga: MASUK dalam Jajaran Tragedi Sepak Bola Dunia, Kerusuhan Kanjuruhan Makan Korban Terbanyak Setelah Peru

Dari awal catatan resmi yang disampaikan oleh pihak kepolisian kemarin pagi, Minggu, 2 Oktober 2022, ada 127 orang yang meninggal dunia, dan sampai saat ini angka tersebut terus bertambah.

Ditambah lagi mereka yang dirawat di rumah sakit, akibat luka-luka dan sesak nafas yang hampir menyentuh angka 500 orang.

Insiden berdarah di Kanjuruhan ini berawal dari supporter yang tak puas atas kekalahan tim kesayangan mereka Arema FC.

Mereka beramai-ramai turun ke lapangan hingga membuat pihak keamanan mengambil tindakan.

Halaman:

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x