Manchester United Merana di Old Trafford, City Jauhi Kejaran Liverpool, Hasil Lengkap Liga Inggris Pekan ke-27

- 1 Maret 2022, 16:19 WIB
Hasil Akhir Manchester United Vs Watford Liga Inggris 26 Februari 2022, Ditahan Imbang
Hasil Akhir Manchester United Vs Watford Liga Inggris 26 Februari 2022, Ditahan Imbang /REUTERS/Craig Brough/

KALBAR TERKINI - Manchester United Merana di Old Trafford, City Jauhi Kejaran Liverpool, Ini Hasil Lengkap Liga Inggris Pekan ke-27

Manchester United, hanya bisa meraih hasil dengan skor kacamata 0-0 kontra Watford.

Setan Merah sejatinya begitu mendominasi, hingga total melepas 22 tembakan, namun tak satu pun yang berujung gol.

Baca Juga: Jelang Man Utd vs Watford di Liga Inggris, Aroma Misi Balas Dendam Sang Pemilik Old Trafford

Manchester United menjamu Watford di Old Trafford, Sabtu (26/2/2022) malam WIB dalam lanjutan Liga Inggris.

MU menguasai laga dari awal sampai akhir. Sayangnya, hasil skor kacamata jadi penuntas laga. Kedua tim sama-sama meraih satu poin.

Posisi MU di Klasemen Liga Inggris tidak berubah, masih di peringkat keempat dengan 47 poin dari 27 laga.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Jahili Reporter MUTV Ben Ibson, Aksi Iseng Sebelum Atletico Madrid vs Man Utd

Setan Merah semakin merasa tidak aman, karena ada Arsenal yang menempel dengan 45 poin dari 24 laga dan West Ham United dengan 42 poin dari 26 laga.

Dilansir dari Sky Sports, Manchester United sebenarnya tidak bermain jelek-jelek amat.

68 Persen tuan rumah unggul dalam penguasaan bola berbanding 32 persen.

Baca Juga: Hasil Liga Champions Tadi Malam, Pemain Portugal jadi Protagonis pada Laga Imbang Atletico Madrid vs Man Utd

Belum lagi, Setan Merah melepas 22 tembakan berbanding 10 tembakan.

Namun dari puluhan tembakan itu, cuma tiga yang mengarah ke gawang. Plus, satu sepakan Cristiano Ronaldo yang menghantam tiang.

Manajer Manchester United, Ralf Rangnick begitu frustrasi melihat penampilan timnya. Rangnick hanya bilang, MU tidak beruntung.

Baca Juga: Atletico Madrid vs Man Utd 1-1, Benvica vs ajax 2-2, Laga Akhir Leg Pertama Babak 16 Liga Champions Tuntas

"Kami sudah melakukan segalanya untuk bikin gol. Sulit menerima hasil hari ini," ujarnya.

"Dari semua yang tim sudah lakukan hari ini, setidaknya kami bisa bikin dua gol. Namun, itu pun tidak terjadi," sambungnya.

Ralf Rangnick menutup, Manchester United harus lebih tajam lagi di depan gawang. Satu kesempatan janganlah terbuang percuma.

Baca Juga: Atletico Madrid vs Man Utd 1-1, Benvica vs ajax 2-2, Laga Akhir Leg Pertama Babak 16 Liga Champions Tuntas

"Kadang kami tidak beruntung. Jadi inilah PR kami sekarang, untuk lebih tajam dan efisien bikin gol," katanya.

Lawan Berat di Bulan Maret

Pada laga di bulan Maret, tentu semakin menjadi saat-saat yang mencekam bagi Crsitiano Ronaldo dan kawan-kawan.

Mereka punya tiga lawan berat di Liga Inggris dan satu di Liga Champions.

Ya, pada Bulan Maret The Red Devils sudah dinanti lawan-lawan berat.

Baca Juga: JELANG ATLETICO MADRID VS MAN UTD: Menanti Hatrick Megabintang Haus Gol Cristiano Ronaldo, Malam ini

Nasib Setan Merah juga akan ditentukan, apakah terus bertahan di empat besar Klasemen Liga Inggris dan apakah akan terus melaju di Liga Champions.

Dilansir dari Sky Sports, Manchester United akan menghadapi tiga lawan di Liga Inggris dan satu di Liga Champions.

Mereka adalah Manchester City pada 6 Maret, Tottenham Hotspur pada 13 Maret, dan Liverpool pada 20 Maret.

16 Maret, Manchester United akan menghadapi Atletico Madrid di Old Trafford pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions. MU mengantongi hasil seri 1-1 dari leg pertama.

Baca Juga: UPDATE! Atletico Madrid vs Man Utd, 7 Kali Cetak Gol ke Gawang Los Colchoneros, Ronaldo Sosok Mengerikan

Manchester City dan Liverpool jelas bukan lawan mudah. Keduanya adalah tim papan atas Liga Inggris dan bakal mendulang tiga poin terus demi memperebutkan titel juara.

Tottenham Hotspur juga mau terus membayangi Manchester United.

Spurs tak jauh tertinggal dari MU, yang sampai pekan ke-27 hanya minus lima poin.

Jadwal Manchester United di Bulan Maret

Liga Inggris

Manchester City vs Manchester United, Minggu (6/3) pukul 23.30 WIB

Manchester United vs Tottenham Hotspur, Minggu (13/3) pukul 00.30 WIB

Liverpool vs Manchester United, Minggu (23/3) pukul 23.30 WIB
Liga Champions

Manchester United vs Atletico Madrid, Rabu (16/3) pukul 03.00 WIB.***

 

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Sky Sport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah