UEFA Nations League: Italia 1-2 Spanyol, Gli Azzurri Tumbang di Kaki Pemain Muda La Furia Roja

- 7 Oktober 2021, 09:56 WIB
UEFA Nations League: Italia 1-2 Spanyol, Gli Azurri tumbang di kaki pemain muda La Furia Roja, Kamis, 7 Oktober 2021.
UEFA Nations League: Italia 1-2 Spanyol, Gli Azurri tumbang di kaki pemain muda La Furia Roja, Kamis, 7 Oktober 2021. /UEFA Nations League Twitter/

KALBAR TERKINI – Kejayaan tim nasional Italia di lapangan hijau dalam laga UEFA Nations League, tumbang saat berhadapan dengan tim nasional Spanyol, dengan skor 1-2, di Stadion San Siro, Kamis, 7 Oktober 2021.

Pertandingan dua babak dikuasai oleh pemain Spanyol, yang menurunkan pemain mudanya saat berlaga, seperti Ferran Torres (21), Pedri (18), Ansu Fati (18), Yeremi Pino (18), dan Gavi (17).

Asuhan Luis Enrique itu tampil mengesankan saat berlaga di kandang lawan. Bahkan, bisa lebih dahulu mencuri angka melalui tendangan Torres di menit ke-17.

Baca Juga: Pedri Gonzalez Bintang Lapangan Hijau Laga Semifinal, Tim Spanyol Kalahkan Jepang di Olimpiade Tokyo 2020

Laga babak pertama menampilkan suguhan permainan yang keras dan agresif.

Bahkan, ganjaran kartu merah harus diberikan wasit pada pemain timnas Italia, Leonardo Bonucci, di menit ke-42.

Irama permainan mulai tak berimbang, setelah tim juara piala Euro 2020 itu berkurang satu pemain.

Baca Juga: Moise Kean Sumbang Dua Gol untuk Timnas Italia, Gebrakan Pemain Juventus Berstatus Pinjaman

La Furia Roja pun mengganas. Kesempatan emas untuk menambah angka, yang hadir di menit ke-45+2.

Italia harus mengakui keunggulan Spanyol, dengan skor 0-2 hingga turun minum.

Halaman:

Editor: Arthurio Oktavianus Arthadiputra

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah