Kasihan, Dipaksa Bertanding saat Cedera: Kakuryu akhirnya Mundur dari Ring Sumo

- 4 Maret 2021, 23:21 WIB
KAKURYU - Salah satu adegan turnamen sumo ketika Kakuryu membanting jatuh lawannya. Pegulat olahraga tradisional Jepang kelas  yokozuna ini akhirnya mundur dari olahraga banting-membanting dan memiting ini setelah cedera, tapi dipaksa terus untuk bertanding. Bagi Kakuryu, setidaknya, uang bukan lagi segalanya./PICASA VIA FIGHT SPORTS/
KAKURYU - Salah satu adegan turnamen sumo ketika Kakuryu membanting jatuh lawannya. Pegulat olahraga tradisional Jepang kelas yokozuna ini akhirnya mundur dari olahraga banting-membanting dan memiting ini setelah cedera, tapi dipaksa terus untuk bertanding. Bagi Kakuryu, setidaknya, uang bukan lagi segalanya./PICASA VIA FIGHT SPORTS/ /Picasa

Kakuryu, yang memenangkan kejuaraan terakhirnya pada Juli 2019 sempat berusaha untuk tetap fit  menghadapi pertandingan pada Januari 2021. Sayangnya, latihan ini terbatas, hanya latihan dasar sehingga frekuensinya dianggap tidak cukup. 

Kurangnya latihan Kakuryu untuk menghadapi laga pada Maret 2021 ini berkaitan pula dengan dampak pandemi virus korona. "Karena pelatihan antar-kandang (karena pandemi) dilarang, semuanya akan tergantung pada seberapa banyak ia bisa keluar dari pelatihan, dan berlatih sesuai rancangannya sendiri," kata Michinoku. 

Baca Juga: Ahli Sebut Masker hingga PCR Tetap Diperlukan Pasca Temuan B117

Jika gagal tampil pada laga terakhir ini, Kakuryu  tak lagi akan sekadar menerima peringatan keras, melainkan dapat dikeluarkan oleh Dewan Musyawarah Yokozuna JSA. Dewan ini dapat pula merekomendasikan pengunduran diri. 

Rekannya, Hakuho yang telah memenangi rekor 44 kejuaraan, tidak pernah bertanding lagi sejak mundur dari 13 turnamen pada Juli 2020 setelah memenangkan 10 dari 12 pertarungan pertamanya. Hakuho juga akan melewatkan turnamen Tahun Baru setelah dinyatakan positif mengidap virus korona baru pada Selasa lalu.*** 

 

Sumber: Kyodo News

 

 

 

Halaman:

Editor: Oktavianus Cornelis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x