Kalahkan Real Madrid di Santiago Bernabeu, Kapten Sheriff Tiraspol: Kami Datang untuk Menang!

29 September 2021, 12:38 WIB
Kalahkan Real Madrid di Santiago Bernabeu, Kapten Sheriff Tiraspol: kami datang untuk menang!, Rabu, 29 September 2021. /UEFA Champions League Twitter/

KALBAR TERKINI – Laga penuh kejutan di Liga Champions 2021/22, terjadi antara Real Madrid vs Sheriff Tiraspol, di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu, 29 September 2021.

Madrid sebagai tim yang sudah 13 kali menang Liga Champions, menyerah atas tim Sheriff yang merupakan debut klub asal Maldova itu, dengan skor akhir 1-2.

Gawang Los Blancos bergetar dua kali sepanjang dua babak pertandingan. Pencetak gol adalah Jasurbek Yakhshiboev dan Sebastien Thill. Sedangkan gol bagi Madrid dicetak oleh Karim Benzema.

Baca Juga: Liga Champions 2021: Hujan Gol di Stadion Etihad Antara Man City vs Leipzig

Kapten tim Sheriff, Frank Castaneda, mengaku senang dan sangat menikmati momen yang sudah diraih oleh tim yang dijuluki The Yellow-Black (Si Tawon).

“Bagi kami, ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan untuk menang di sini.”

“Kami datang ke sini untuk menang, bukan untuk duduk-duduk. Kami tahu betapa bagusnya permainan kami, dan untungnya, Madrid tidak dapat memanfaatkan peluang mereka, dan kami memanfaatkan peluang kami,” katanya setelah pertandingan usai, saat wawancara dengan Canal +.

Baca Juga: Liga Champions 2021: Quattrick ke Gawang Sporting CP, Sebastien Haller Angkut Ajax ke Puncak Grup C Matchday

Castaneda mengatakan bahwa Sheriff bermimpi bisa masuk ke babak 16 besar.

“Itulah tujuan kami. Perhatian kami sekarang beralih ke Inter Milan, dan kami akan bekerja keras untuk memastikan kami terus mendapatkan hasil positif,” ujarnya.

Kapten Sheriff asal Kolombia itu pun memberikan apresiasi terhadap gol yang dicetak oleh Thill di menit terakhir.

Baca Juga: Liga Champions 2021: Ajax 2-0 Besiktas, Steven Berghuis Tampil on Fire

“Gol Thill keluar dari dunia ini. Itu salah satu yang Anda impikan. Saya berterima kasih padanya di akhir ppertandingan,” ucap Castaneda.

Thill yang tampil cemerlang dalam laga mengatakan bahwa timnya bermain sangat berani dengan cara mereka sendiri.

“Untungnya saya bisa mencetak gol yang mengejutkan. Itu adalah gol terbaik dan terpenting dalam karir saya. Itu pasti!” katanya.

Baca Juga: Liga Champions 2021: Young Boys Dua Kali Koyak Gawang MU

Tahun lalu, pemain gelandang serang asal Luksemburg itu masih berstatus pinjaman di klub Rusia, FC Tambov, yang bubar bulan Mei 2021, setelah menyatakan diri bangkrut.

Berkat hasil pertandingan yang paling mengejutkan dalam sejarah kompetisi bola, Sheriff memuncaki klasemen sementara dengan mengkoleksi enam poin.

Klub bola yang didirikan sejak 1997 itu memiliki peluang untuk lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga: Liga Champions 2021: Laga Sevilla vs RB Salzburg Berakhir Imbang, Drama Empat Penalti dan Dua Gol

Pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, menjadikan laga melawan Sheriff itu sebagai bagian dari proses pembelajaran untuk timnya.

“Dalam permainan bola, Anda dikendalikan oleh detil-detil kecil, dan itu membuat kami kehilangan permainan.”

“Tendangan sudut, pelanggaran yang merugikan Anda, dan sekarang kami berbicara tentang kekalahan yang tidak pantas kami dapatkan.”

Baca Juga: Liga Champions 2021: Real Madrid 1-2 Sheriff Tiraspol, Sebastien Thill Buat Los Blancos Disengat Si Tawon

“Kami kehilangan tiga poin dan peluang grup masih terbuka lebar. Kami harus memenangkan pertandingan berikutnya,” kata Ancelotti.***

Editor: Arthurio Oktavianus Arthadiputra

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler