PRMN Konsen Pentingnya Informasi Pemilu ke Pemilih Pemula, Gelar Audiensi dengan Pimpinan KPU RI

- 1 Agustus 2022, 10:03 WIB
Anggota KPU Yulianto Sudrajat dan August Mellasz menerima audiensi Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) di Gedung KPU RI, Jakarta, Kamis, 28 Juli 2022.
Anggota KPU Yulianto Sudrajat dan August Mellasz menerima audiensi Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) di Gedung KPU RI, Jakarta, Kamis, 28 Juli 2022. /Humas KPU RI/James

KALBAR TERKINI - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan jadwal pelaksanaan Pemilu yang akan dihelat 2024 mendatang.

Guna membumikan pelaksanaan Pemilu serentak 2024, PRMN menggelar audiensi dengan KPU agar informasi terkait Pemilu bisa disebarluaskan ke seluruh Indonesia.

Pimpinan Komisi Pemilihan Umum (KPU) menerima audiensi Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) di Gedung KPU RI, Jakarta, Kamis, 28 Juli 2022.

Baca Juga: Profil Viryan Azis, Mantan Komisioner KPU RI yang Meninggal Dunia di RS Adi Waluyo Jakarta Hari ini

KPU RI yang diwakili Anggota KPU Yulianto Sudrajat dan August Mellasz menyambut baik audiensi PRMN sebagai media berjaringan terbesar di Indonesia.

Yulianto Sudrajat mengatakan media arus utama dan jaringannya dapat mengimbangi berita yang diproduksi di media sosial, terutama menangkal hoaks dan konten negatif.

Indonesia, kata Yulianto, bisa belajar dari maraknya informasi dan berita tanpa verifikasi berisi ujaran kebencian, SARA dan hoaks di platform media sosial pada Pemilu 2019.

"Saat ini siapa pun bisa memproduksi berita atau postingan dan menyebarkannya tanpa verifikasi ke semua medsos," ujar Yulianto.

Baca Juga: BREAKING NEWS!Mantan Komisioner KPU RI Viryan Aziz Meninggal Dunia, Sempat Jalani 2 Kali Operasi Akibat Stroke

Hal tersebut, kata dia, sulit untuk dicegah sehingga dibutuhkan kolaborasi dengan media arus utama untuk menjernihkan informasi.

Halaman:

Editor: Arthurio Oktavianus Arthadiputra

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x