Siap-siap Vaksin Booster Dimulai Hari Ini, Cek Tiket dan Jadwal di PeduliLindungi

12 Januari 2022, 09:22 WIB
Serbuan vaksinasi /Foto: Twitter/@Puguh1927


KALBAR TERKINI – Seperti yang diketahui untuk vaksin booster dipastikan akan sesuai jadwal yang telah ditetapkan pemerintah yaitu dimulai pada Rabu, 12 Januari 2022.


Vaksinasi booster yang diberikan tanpa di pungut biaya sepeserpun alias gratis. Bagi yang berusia 18 tahun keatas dengan prioritas sasaran lansia dan penderita imunokompromais, serta telah mendapatkan vaksinasi dosis lengkap dapat segera melanjutkan vaksin booster.


Pemerintah juga telah menyiapkan jenis-jenis vaksin booster untuk bulan Januari 2022, simak selengkapnya disini.

Baca Juga: Jadwal dan Syarat Penerima Vaksin Booster Januari 2022


Pertama:
1. Sinovac
2. Sinovac
3. AstraZenecca


Kedua:
1. Sinovac
2. Sinovac
3. AstraZenecca


Booster:
1. Setengah dosis Pfizer
2. Setengah dosis AstraZenecca
3. Setengah dosis Moderna

Baca Juga: Apa Itu Zifivax? Vaksin Terbaru Resmi Diterbitkan Pemerintah Indonesia, Simak Penjelasannya


Keterangan - Jika vaksin primer menggunakan Sinovac maka vaksin booster menggunakan AstraZeneca (half dose) atau Pfizer (half dose).


Sedangkan, jika vaksin primer menggunakan AstraZeneca maka vaksin booster akan menggunakan Moderna (half dose).


Kombinasi vaksin booster juga sudah sesuai dengan rekomendasi WHO, dimana pemberian vaksin booster dapat menggunakan vaksin sejenis atau homolog atau juga bisa vaksin berbeda atau Heterolpg.

Baca Juga: Memasuki Tahap Ke 50, 5 Juta Vaksin Sinovac Tiba di Indonesia, Pemerintah Turunkan Tarif RDT Antigen


Heterolog diartikan sebagai vaksinasi booster yang menggunakan jenis vaksin berbeda dengan dosis pertama dan kedua.


Sedangkan Homolog merupakan vaksinasi booster dengan menggunakan jenis vaksin yang sama seperti vaksinasi dosis pertama dan kedua.


Berdasarkan penelitian dalam maupun luar negeri menunjukkan bahwa vaksin booster heterolog atau vaksin booster dengan jenis kombinasi yang berbeda menunjukkan peningkatan antibodi yang relatif sama dengan homolog atau vaksin booster dengan jenis sama.

Baca Juga: Apa Itu Vaksin Moderna? Syarat Khusus Vaksin Moderna Yang Perlu Untuk Diketahui, Bukan Sebagai Dosis Ketiga


Kemenkes sudah mengamankan ketersediaan dan lainnya yang akan berhubungan dengan vaksin booster tersebut.


Stok vaksin yang sudah diterima saat ini ada 446 juta dosis. Vaksin yang sudah disuntikkan sebanyak 288 juta dosis, sehingga masih ada sekitar 150 juta dosis vaksin tersedia.


Vaksin Booster bertujuan untuk mempertahankan tingkat kekebalan serta memperpanjang masa perlindungan dari COVID-19.

Baca Juga: Cara Cek dan Download Sertifikat Vaksin di pedulilindungi.id, Awas! Beredar Website Palsu


Untuk mengecek tiket dan jadwal vaksin dapat melalui website dan aplikasi PeduliLindungi, jadi Anda dapat mengecek dimulai hari ini.


Kemenkes tetap selalu mengingatkan untuk tetap disiplin menjaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan 5M sebagai kunci untuk memberikan perlindungan maksimal.***

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Kementerian Kesehatan RI

Tags

Terkini

Terpopuler