Pemprov Kalbar Punya Program Gemar Sabar untuk Tingkatkan IPM Pendidikan

- 3 Mei 2021, 09:48 WIB
Gubernur Kalbar, Sutardmiji saat memantau pembelajaran tatap muka beberapa waktu lalu.
Gubernur Kalbar, Sutardmiji saat memantau pembelajaran tatap muka beberapa waktu lalu. /KALBAR TERKINI/MULYANTO ELSA

 

PONTIANAK, KALBAR TERKINI - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalbar, menginisiasi program Gerakan Mari Belajar Masyarakat Kalimantan Barat (Gemar Sabar).

Peresmian program ini telah dilaksanakan pada Senin 3 Mei 2021.

Baca Juga: Dua Pekan Jelang Hari Raya Idul Fitri, Polresta Pontianak Perketat Pintu Masuk Terkait Larangan Mudik

Program yang mendapat dukungan Gubernur Kalbar, Sutarmidji, dilaksanakan karena Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Bidang Pendidikan di Kalimantan Barat yang bergerak lambat.

IPM Bidang Pendidikan di Kalimantan rata-rata lama sekolah saat ini pada angka 7,37 yang memasukan Kalbar di peringkat 32 dari 34 Provinsi. Sementara angka harapan lama sekolah 12,6 berada di peringkat 30 dari 34 provinsi.

Baca Juga: Menyebar dengan Cepat, Ini Gejala Covid-19 di Sekadau yang Merenggut 12 Orang

Angka tersebut, diakui Kadisdikbud Kalbar, Sugeng Hariadi belum mencapai target RPJMD kepemimpinan Sutarmidji-Ria Norsan.

"Gerakan mari belajar masyarakat Kalbar ini diinisiasi Gubernur Kalbar dan disambut Dinas Pendidikan untuk segera dilaksanakan, mengingat IPM Bidang Pendidikan yang naik tetapi cenderung lambat," ungkapnya.

Baca Juga: Keterbatasan Tenaga Guru di Perbatasan, Personel Satgas Yonif 407/PK jadi Tenaga Pendidik di Sekolah Dasar

Halaman:

Editor: Ponti Ana Banjaria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x