Kronologi Dirombaknya Kabinet Korsel Gara-gara Blackpink

- 11 April 2023, 20:43 WIB
BLACKPINK & James Corden. Kabinet Korsel dikabarkan dirombak garai-gara Blackpink.
BLACKPINK & James Corden. Kabinet Korsel dikabarkan dirombak garai-gara Blackpink. /editornews.id/

KALBAR TERKINI - Korea Selatan merombak kabinetnya dengan menukar jabatan sejumlah diplomat dan menteri gara-gara Blackpink.

Diberitakan Yonhap, Presiden Korea Selatan, Yoon Suk Yeol menunjuk Duta Besar Korsel untuk Rusia, Chang Ho Jin, menjadi wakil menteri luar negeri pada Jumat 7 Maret 2023 yang lalu.

Chang menggantikan posisi Cho Hyun Dong sebagai Duta Besar Korsel untuk Amerika Serikat.

Posisi Dubes Korsel untuk Amerika Serikat yang berada di Washington tersebut sebelumnya diisi oleh Cho Tae Yong.

Baca Juga: Berkat Diangkat di Netflix, Kepolisian Korea Kerahkan 120 Petugas Grebek Komplek Sekte JMS

Namun kini, Cho Tae Yong ditugasi menjadi Penasihat Keamanan Nasional.

Perombakan kabinet ini bermula setelah pengunduran diri mendadak eks Penasihat Keamanan Nasional Kim Sung Han.

Kim mengundurkan diri pada akhir Maret diduga karena masalah konser Blackpink.

Menurut laporan Yonhap, Kim awalnya diminta mempersiapkan kunjungan kenegaraan presiden ke Washington pada 26 April 2023 mendatang.

Ia pun melakukan berbagai persiapan sejak beberapa waktu lalu.

Selama persiapan tersebut, Ibu Negara AS, Jill Biden dikabarkan mengusulkan penampilan duet antara Blackpink dan Lady Gaga.

Baca Juga: Cek Jadwal SEA Games 2023 Cambodia Cabang Voli Putra dan Putri, Indonesia Berada di Grup A

Penampilan kedua diva dimaksudkan sebagai bentuk peringatan 70 tahun hubungan AS dan Korsel.

Blackpink diminta bisa tampil saat jamuan makan malam kedua pemimpin negara tersebut.

Namun, Kim dikabarkan terlambat menyampaikan proposal itu kepada Yoon, padahal AS sudah berkali-kali menanyakan kabar soal rencana pertunjukan tersebut ke Kedubes Korsel di Washington.

Terhitung lima telegram yang dikirimkan ke Seoul sama sekali tak digubris.

Baca Juga: BERAPA Harga Infinix Note 10 Pro NFC Dibulan April 2023? Simak Daftar Harganya Lengkap dengan Varian Lain

Yoon akhirnya mengetahui masalah tersebu pada 9 Maret ketika dia baru pulang dari Washington untuk membahas rencana lawatannya ke AS.

Tepat sehari setelahnya, Sekretaris Presiden untuk Protokoler, Kim Il Bum mengundurkan diri.

Sekretaris Urusan Luar Negeri Istana, Lee Moon Hee juga mengundurkan diri dua pekan kemudian.

Pada hari pengunduran dirinya, Kim sempat mengatakan bahwa dirinya telah menyelesaikan tugas yang ingin dia lakukan dan akan kembali ke pekerjaan sebelumnya di Universitas Korea seperti yang direncanakan.***





Editor: Yulia Ramadhiyanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah