9 Artis Nasional Meninggal Terpapar Covid, Berikut Daftarnya dan Tanggal Kematiannya, Ada Wan Abud dan Baron

4 Juli 2021, 08:56 WIB
Kolase foto Wan Abud dan chatingan bela sungkawa dari netizen. /Pikiran Rakyat/

KALBAR TERKINI – Dunia hiburan Indonesia kembali berduka, artis sekaligus politikus Jane Shalimar meninggal akibat paparan Covid-19.

Kabar ini tentu menyedihkan karena memperpanjang daftar artis dan tokoh yang meninggal akibat pandemi Covid-19.

Sebelumnya, meninggal dunia juga Mantan Gitaris Gigi Aria Baron dan Nugraha Kaligis.

Berikut deretan artis Indonesia yang meninggal karena Covid-19, yang dirangkum kalbarterkini.com dari berbagai sumber.

Baca Juga: Jane Shalimar Meninggal Dunia Terpapar Covid-19, Sempat Terlambat Ditangani Padahal ini Riwayat Penyakitnya

  1. Aria Baron

Mantan gitaris Grup Band GIGI ini meninggal dunia pada Sabtu 29 Juni 2021.

Ia meninggal dunia setelah terpapar Covid-19 cukup lama hingga harus menjalani donor plasma darah konvalesen.

  1. Nugraha Kaligis

Eks Vokalis grup band Steven & Coconut Treez tersebut meninggal pada 22 Juni 2021.

  1. Fuad Alkhar atau Wan Abud

Aktor senior ini meninggal dalam usia 63 tahun di rumah sakit UI Depok, Jumat 18 Juni 2021.

Baca Juga: Wan Abud Meninggal Dunia Setelah Terpapar Covid 19, Berikut  Deretan Film yang Pernah Dibintangi

Beliau mengalami demam selama lima hari dan terkonfirmasi positif Covid-19. Wan Abud dikebumikan di pemakaman Perigi, Sawangan Depok.

  1. Raditya Oloan

Suami dari Joanna Alexandra ini meninggal setelah dinyatakan negatif Covid-19.

Namun kondisinya menurun karena komorbid asma. Raditya Oloan meninggal tanggal 6 mei 2021.

  1. Soraya Abdullah

Kabar duka meninggalnya Soraya Abdullah diumumkan oleh umi pipik. Soraya meninggal tanggal 1 Februari 2021 di rumah sakit Siloam kelapa dua, Tangerang.

Bintang sinetron ini juga mempunyai penyakit bawaan asma.

  1. Rina Gunawan

Istri Teddy Syah juga sempat dikonfirmasi Covid 19 dan dimakamkan dengan protokol kesehatan.

Baca Juga: Aktris Senior Rina Gunawan Meninggal, Teddy: Penyakit Bawaan Asma dan Radang Paru

Rina sempat mengeluh sesak napas sebelum meninggal dunia, diketahui Rina mempunyai riwayat penyakit asma dan radang paru-paru.

Rina meninggal Selasa, 2 Maret 2021 pukul 18.45 WIB

  1. Farida Pasha

Aktris senior ini meninggal dalam usia 68 tahun. Pemeran mak lampir di sinetron Misteri Gunung Merapi ini meninggal Sabtu, 16 Januari 2021 dan terkonfirmasi Covid-19.

Beliau mempunyai riwayat penyakit Vertigo dan dan asam lambung.

  1. Yopie Latul

Penyanyi senior ini meninggal pada tanggal 9 September 2020 setelah terkonfirmasi Covid-19 dan dirawat selama lima di rumah sakit.

Menurut keterangan anak sulungnya, Carllo Satryo, Yopie awalnya adalah orang tanpa gejala.

Baca Juga: Rachmawati Soekarnoputri Meninggal Akibat Covid-19, Tokoh Nasional dan Selebritis Ucap Belasungkawa di Medsos

Sebelumnya Yopie dikenal sebagai sosok yang rajin berolahraga dan rajin mengontrol berat badan.

Dari deretan nama di atas, banyak yang meninggal karena Komorbid atau penyakit bawaan.

Pasien yang mempunyai komorbid lebih berisiko mengalami kondisi parah karena terinfeksi virus corona.

Seperti, orang yang sebelumnya memiliki penyakit paru kemudian terinfeksi Covid-19 maka risiko akan kematian menjadi lebih tinggi. ***

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler