Spanyol Tantang Italia di Semifinal Euro 2020, Kesempurnaan Gli Azzurri Dipertaruhkan, Berikut Fakta Kedua Tim

- 4 Juli 2021, 07:02 WIB
Berikut head to head Italia vs Spanyol semifinal Euro 2021 di 5 pertandingan terakhir, yang dijadwalkan pada Rabu 7 Juli 2021 pukul 2.00 WIB
Berikut head to head Italia vs Spanyol semifinal Euro 2021 di 5 pertandingan terakhir, yang dijadwalkan pada Rabu 7 Juli 2021 pukul 2.00 WIB / instagram/@euro2020

KALBAR TERKINI – Penampilan sempurna anak-anak Italia bakal diuji Spanyol dalam lanjutan Piala Eropa 2021 yang bakal dihelat di Kiev, 7 Juli 2021 nanti.

Seperti diketahui, Italia tampil perkasa dengan melumat habis semua lawan-lawannya di Piala Eropa 2020 kali ini.

Sayangnya, Gli Azzurri punya catatan buruk saat menghadapi Spanyol yang membuat Spanyol lebih diunggulkan.

Baca Juga: Unai Simon Pahlawan La Furia Roja Menuju Semifinal Euro 2020, Tunggu Pemenang Italia vs Belgia

Dilansir Kalbarterkini.com dari Goal.com Spanyol melaju ke babak semi final setelah menumbangkan Kroasia, Republik Irlandia, Prancis dan Portugal. Sementara Italia mengungguli Irlandia, Inggris dan Jerman.

Kedua tim kini tinggal mencari satu kemenangan lagi untuk bisa memposisikan diri sebagai yang terbaik di Benua Biru.

Bila melihat catatan sejarah kedua tim, Italia dan Spanyol banyak memiliki kekuatan berimbang.

Soalnya, dari 18 kali pertemuan, hampir setengahnya berakhir dengan hasil imbang.

Di berbagai kompetisi internasional dan laga uji coba, Italia mencatat enam kemenangan berbanding empat. Sisanya, delapan laga, berakhir dengan imbang.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: goal.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah