Raja Salman Sampaikan Salam Idul Adha: Semoga Allah Menerima Ibadah Haji Semua Peziarah

- 10 Juli 2022, 16:52 WIB
Raja Salman dari Arab Saudi menyampaikan salamnya pada hari Sabtu ketika dunia Muslim merayakan Idul Adha
Raja Salman dari Arab Saudi menyampaikan salamnya pada hari Sabtu ketika dunia Muslim merayakan Idul Adha /arabnews.com

RIYADH, KALBAR TERKINI - Raja Salam menyampaikan salam tradisionalnya untuk menyambut Idul Adha 1443 Hijriah bagi jemaah yang sedang menunaikan ibadah haji.

Disampaikan lewat stasiun teevisi pemerintah, Sabtu, 9 Juli 2022, Raja Salman berdoa supaya Allah menerima ibadah haji dari semua peziarah.

Dilansir Kalbar-Terkini.com dari Arab News, Raja Salman juga memuji semua orang yang terlibat dalam memfasilitasi acara tahunan.

Baca Juga: LIBUR Idul Adha Tanggal Berapa, 9 atau 10 Juli 2022? Ini Isi dari SKB Tiga Menteri Tentang Libur Lebaran Haji

Salam tradisional ini disampaikan ketika dunia Muslim merayakan Idul Adha 1443 Hijriah.

Raja Salman mencatat bahwa Kerajaan telah mampu meningkatkan jumlah jemaah tahun ini menjadi total satu juta.

Jemaaah ini berdatangan dari dalam dan luar negeri – karena upaya positif yang dilakukan pihaknya terkait penanganan pandemi COVID-19.

Menurutnya, tindakan pencegahan masih diperhitungkan untuk memastikan keselamatan jemaah.

Baca Juga: BERIKUT Adalah Tiga Golongan yang Berhak Terima Hewan Kurban Saat Hari Raya Idul Adha

Halaman:

Editor: Arthurio Oktavianus Arthadiputra

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x