Empat Waktu Terbaik Membaca Surah Al Falaq, An Nas dan Al Ikhlas, Ketahui Keutamaannya, Ini Penjelasannya

- 24 September 2021, 05:49 WIB
Surat Al Ikhlas dan Surat Al Falaq
Surat Al Ikhlas dan Surat Al Falaq /Tim Jurnal Medan 2

Baca Juga: Surah Al Falaq Beserta Artinya, Menghindarkan Kejahatan Jin dan Setan, Berikut Fadilahnya Dalam Kehidupan

Waktu pagi merupakan awal dari siang, sedangkan sore hari merupakan awal dari malam.

Setiap manusia pasti tidak luput dari keburukan. Baik yang datang dari diri sendiri, ataupun dari orang lain yang tidak suka dengannya.

Untuk menghindari keburukan ini, seorang manusia hanya bisa meminta perlindungan kepada Allah. Salah satunya dengan membaca tiga surat ini pada saat pagi dan sore hari.

Dari Muadz bin Abdullah bin Khubaib, dari bapaknya ia berkata:

Baca Juga: Bacaan Surat Al-Falaq: Artian, Latin, Terjemahan, Keutamaan dan Keistimewaannya

“Pada malam hujan lagi gelap gulita kami keluar mencari Rasulullah SAW untuk shalat bersama kami, lalu kami menemukannya. Beliau bersabda, “Apakah kalian telah shalat?”

Namun, sedikit pun aku tidak berkata-kata. Beliau bersabda, “Katakanlah.” Namun sedikit pun aku tidak berkata-kata. Beliau bersabda, “Katakanlah.” Namun sedikit pun aku tidak berkata-kata.

Kemudian beliau bersabda, “Katakanlah.” Hingga aku berkata, “Wahai Rasulullah, apa yang harus aku katakan?” Rasulullah SAW bersabda:

Katakanlah (bacalah surah) qul huwallahu ahad (surah Al-Ikhlas) dan al-mu’awwidzatain (surah Al-Falaq dan An-Naas) ketika sore dan pagi sebanyak tiga kali, maka dengan ayat-ayat ini akan mencukupkanmu (menjagamu) dari segala keburukan.
(HR. Abu Daud dan An-Nasai)

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah