Resep Membuat Minuman Es Semangka Susu Praktis dan Enak Menyegarkan

- 16 Februari 2024, 21:15 WIB
Es Semangka Susu/IG/@es_semangka_susumantul
Es Semangka Susu/IG/@es_semangka_susumantul /

KALBAR TERKINI - Rasa yang manis dan menyegarkan merupakan kalimat yang menggambarkan bagaimana rasa es semangka susu,bayangkan jika dikonsumsi disaat susana terik matahari menerpa akan semakin segar.

Satu di antara sederet minuman yang dapat kamu buat, kali ini coba bikin es semangka pakai susu.

Perpaduan buah dan manisnya susu, semakin dingin ketika dicampur butiran es batu.

Semangka sendiri punya manfaat untuk menjaga tubuh supaya tetap terhidrasi.

Baca Juga: Simak Resep Minuman Kekinian Iced Lemonade yang Mudah Dibuat Segar Rasanya

Oleh karena itu, semangka pas dinikmati saat harus ditambah rasanya yang menyegarkan. Berikut resep dari es semangka susu.


Bahan-bahan:

¼ buah semangka, potong dadu

600 ml susu cair full cream

150 cc sirup cocopandan

Es batu secukupnya

Cara membuat:

Campurkan semangka, susu full cream, dan sirup coco pandan ke dalam gelas.

Tambahkan air (optional).

Masukkan es batu sesuai selera.

Es semangka susu bisa langsung kamu nikmati.


Membuat minuman simpel pakai bahan dasar buah, pas banget untuk menghilangkan dahaga,semoga bermanfaat untuk kalian yang membutuhkan.***

 

Editor: Ruddi Hamdani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah