Resep Membuat Ramen Jepang Rasa Ayam Citarasa Kuah yang Bikin Ketagihan

- 8 Februari 2024, 12:58 WIB
Resep Masak Mi Ramen Jepang Kesukaan Naruto dengan Indomie
Resep Masak Mi Ramen Jepang Kesukaan Naruto dengan Indomie /Karawangpost/pexels: RODNAE Productions

KALBAR TERKINI - Simak bagaimana resep membuat makanan khas Jepang berbahan dasar mie.

Ramen Jepang dikenal karena perpaduannya dengan kuah berupa miso, toripaitan, shoyu, ataupun shio.

Ramen Jepang dapat juga dibubuhkan dengan topping berupa daging, daun bawang, telur setengah matang, rumput laut, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Catat Daftar Kuliner Diprediksi Bakal Menjadi Tren 2024 MakananTerbaru yang Banyak di Minati Cek disini

Untuk membuat kaldunya kali ini kita menambahkan beberapa bagian ayam agar semakin gurih dan campuran lainnya :

Simak Resep membuat Ramen Jepang

Bahan-Bahan 

• 400 g mie telur segar

• 50 g wortel, rebus, potong korek api

• 4 buah telur ayam, rebus setengah matang

• 1 sdm daun bawang, iris (daunnya saja)

• 4 lembar nori

• ½ sdt biji wijen, sangrai

Kuah ramen

• 2 L air

• 50 g jamur hioko atau shiitake segar

• 2 batang daun bawang, potong 5 cm

• 3 siung bawang putih, memarkan

• 2 sdm miso atau pasta kedelai khas Jepang

• 1 sdtRoyco Kaldu Ayam

• 1 sdt garam

• Topping daging ayam

• 200 g filet dada ayam

• 3 sdm mirin

• 3 sdmBango Kecap Manis Light

• 300 ml kaldu ramen

Baca Juga: Rekomendasi Ide dan Peluang Bisnis 2024,Ada Bisnis Frozen Food Hingga Bisnis Thrift Shop Cek Selengkapnya

Cara membuat

1.Kaldu ramen: Masak semua bahan kaldu termasuk Royco Kaldu Ayam hingga mendidih. Kecilkan api, buang buih kotor yang mengapung di permukaan.

Masak di atas api kecil selama 1,5 jam. Angkat dan saring. Sisihkan.

2.Topping daging ayam: Lumuri daging ayam dengan mirin, Bango Kecap Manis Light, dan kaldu ramen. Diamkan selama 1 jam.

3.Panaskan minyak di atas wajan anti lengket, masak daging ayam di kedua sisinya hingga matang. Angkat.

Iris setebal 1 cm. Sisihkan.
4.Siapkan mangkuk ramen susun mie, kaldu, ayam, daun bawang, telur, wortel, nori dan taburan wijen di atas ayam.***

 

Editor: Ruddi Hamdani

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah