Mengerikan, Sel Kanker Tiap Pasien Dihuni Gerombolan Jamur: Pengaruhi Kelangsungan Hidup Pengidap!

- 5 Oktober 2022, 09:56 WIB
Ilustrasi. Peringatan dini kanker yang tak boleh diabaikan
Ilustrasi. Peringatan dini kanker yang tak boleh diabaikan /Pixabay/Colin Behrens/

Dalam satu penelitian, para peneliti membersihkan sidik jari genetik jamur di 35 jenis kanker yang berbeda.

Kemudiandiperiksa lebih dari 17.000 sampel jaringan, darah dan plasma dari pasien kanker.

Tidak setiap sampel jaringan tumor diuji positif jamur.

Tetapi secara keseluruhan, tim menemukan jamur di semua 35 jenis kanker yang dinilai.

"Beberapa tumor tidak memiliki jamur sama sekali, dan beberapa memiliki jumlah jamur yang sangat banyak," kata peneliti senior Ravid Straussman.

Straussman.adalah ahli biologi kanker di Weizmann Institute of Science di Rehovot, Israel.

Menurut perkiraannya, beberapa tumor mengandung satu sel jamur untuk setiap 1.000-10.000 sel kanker.

"Tumor kecil ini dapat memuat satu miliar atau lebih sel kanker, dan jamur ini mungkin memiliki efek besar pada biologi kanker," katanya.

Straussman dan timnya menemukan bahwa setiap jenis kanker cenderung dikaitkan dengan koleksi spesies jamur yang unik.

Ini termasuk jamur yang biasanya tidak berbahaya yang diketahui hidup pada manusia.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: Live Science


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah