Cara Mudah Membuat Dessert Yoghurt Panggang yang Lembut Simak Tips Berikut Jangan Sampai Salah

- 21 Juli 2022, 23:33 WIB
yoguart panggang
yoguart panggang /istimewa/

KALBAR TERKINI – Jika kalian tertarik membuat hidangan penutup yang sederhana namun tetap nikmat di mulut,sepertinya kamu layak menyimak cara membuat desser yoghuart panggang berikut ini.

Tahukah kalian jika Yoghurt merupakan produk fermentasi bertekstur lembut dengan sensasi rasa asam,bahan ini kerap dimanfaatkan menjadi aneka macam makanan manis, termasuk dessert.

Baca Juga: Tips Membuat Donat Empuk dan Mengembang, Hasilnya Sempurna dan Bikin Ketagihan Simak Tips Berikut ini

Perhatikan langkah-langkah membuat dessert yoghurt panggang yang lembut ini,cukup menggunakan dua bahan berikut ini :

 

1. Bahan-bahan yoghurt panggang:

1 cangkir yoghurt kental aneka rasa
250 ml susu kental manis
Bubuk kayu manis (opsional)

Perasa (opsional):

Selai kacang atau bubuk cokelat

2. Kocok yoghurt dan kental manis

Siapkan terlebih dahulu mangkuk bersih berukuran besar agar lebih mudah membuat adonan.

Masukkan bahan-bahan dari susu kental manis dan yoghurt aneka rasa, lalu aduk-aduk.

Pengadukan ini bisa dilakukan dengan menggunakan mixer, tetapi akan lebih terkontrol bila memakai whisk.

Tinggal kocok secara manual dan pastikan tidak ada gumpalan pada adonan tersebut.

Hentikan pengadukan bila teksturnya sudah lembut.

3.Tambahkan pelengkap

Bila dalam adonan antara susu kental manis dan yoghurt sudah tidak terdapat gumpalan,selanjutnya angkat kocokan dari mangkuk.

Siapkan aneka perasa sesuai selera demi menghasilkan dessert yang lebih nikmat.

Rekomendasi perasa yang bisa kamu tambahkan adalah bubuk kayu manis,namun, jika tidak tersedia, maka boleh diganti pakai bahan lain.

4. Panggang yoghurt sampai matang

Setelah aneka perasa dimasukkan ke dalam adonan, jangan lupa kembali mengaduk sampai tercampur rata.

Siapkan ramekin atau mangkuk khusus antipanas yang digunakan untuk memanggang adonan dessert tersebut.

Sediakan loyang tinggi sebagai alas ramekin atau mangkuk antipanas, lalu isi menggunakan air untuk mendapatkan teknik au bain marie.

Air membuat adonan matang sempurna dan bagian atasnya tidak pecah selama dipanggang 15 menit pada suhu 170 -180 derajat.

5. Tips membuat yoghurt panggang

Penting agar olahan yoghurt panggang ini tambah nikmat, nih. Ketika makanan tersebut selesai dimasak, jangan buru-buru kamu konsumsi.

Proses ini penting dilakukan untuk memaksimalkan tekstur makanan agar lebih siap.

Waktu ideal untuk menunggu dessert agar dingin adalah beberapa jam atau semalaman.

Bila waktunya sudah tepat, maka makanan bisa langsung dikonsumsi,selamat mencoba.***

 

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah