Suzuki Grand Vitara Vs Honda H-RV, Pilh Mana? Lihat Dulu Spesifikasi, Fitur dan Simulasi Kredit OTR Pontianak

- 18 Mei 2023, 12:59 WIB
Suzuki Grand Vitara 2023 saingan beratnya HR-V 2023. Berikut beda spesifikasi dan harga OTR Pontianak
Suzuki Grand Vitara 2023 saingan beratnya HR-V 2023. Berikut beda spesifikasi dan harga OTR Pontianak /Suzuki/

KALBAR TERKINI - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali menghadirkan Suzuki Grand Vitara sebagai produk SUV unggulan yang bersaing pada segmen compact SUV bersama dengan kompetitornya,  Hyundai Creta dan Honda HR-V.

Grand Vitara juga memiliki teknologi pintar, Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS), yang menjadikannya kendaraan dengan teknologi elektrifikasi di kelas Medium Sport Utility Vehicle (MSUV).

Grand Vitara 2023 memiliki dimensi panjang 4.345 mm, lebar 1.795 mm, dan tinggi 1.645 mm dengan jarak sumbu roda 2.600 mm.

Sebagai mobil kota modern, Grand Vitara dilengkapi dengan mesin 1.500cc K15C Dual Jet yang ramah lingkungan dan efisien.

 

Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia vs Thailand di Piala Sudirman 2023 Lengkap dengan Jadwal Pertandingan Hari Ini

Teknologi SHVS digunakan untuk mengoptimalkan penggunaan bahan bakar dan menekan emisi gas buang.

Mesin ini menghasilkan performa 103,06 PS/6.000 rpm dan torsi 136,8 Nm/4.400 rpm dengan transmisi otomatis 6-speed dan paddle shift.

Sistem suspensi depan menggunakan MacPherson Strut with Coil Spring dan suspensi belakang dengan Torsion Beam dan menggunakan rem depan berjenis Disc (Ventilated), serta rem belakang berjenis Disc (Solid), dengan ukuran ban 215/60R17 96H menggunakan velg alloy

Baca Juga: BSI Klaim Tak Ada Data Nasabah di Situs DarkWeb, Minta Masyarakat Jangan Percaya Informasi yang Berkembang

Grand Vitara dilengkapi dengan fitur keselamatan seperti 6 Airbag, ESP (Electronic Stability Program), ABS (Anti-lock Braking System), BA (Brake Assist), dan EBD (Electronic Brake-force Distribution).

Halaman:

Editor: Yulia Ramadhiyanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x