AS Kebut Pembangunan Industri Semikonduktor: Antisipasi Serangan Tiongkok ke Taiwan

- 2 Agustus 2022, 15:36 WIB
Kelangkaan chip semikonduktor berdampak di seluruh dunia
Kelangkaan chip semikonduktor berdampak di seluruh dunia /India Times

Brian Deese, Direktur Dewan Ekonomi Nasional Gedung Putih, mengingat sentimen yang muncul dari pertemuan tersebut.

“Terlalu banyak kemajuan, terlalu banyak kepercayaan, dan terlalu banyak yang dipertaruhkan untuk melihat upaya terhenti sekarang ini. Kami akan terus maju," tegas Biden.

Hanya beberapa jam kemudian, McConnell bersumpah lewat ciutannya di Twitter bahwa RUU semikonduktor akan mati.

Hanya saja, hal ini akan terjadi jika para senator dari Demokrat mencoba mendorongnya melalui anggaran terpisah, dan paket pengeluaran domestik.

Jika disetujui maka Biden segera menandatangani UU itu, yang juga mencakup banyak uang untuk penelitian ilmiah.

Sidang paripurna terkait RUU tersebut telah ditunda oleh kasus rebound Biden dari COVID-19.

Penjelasan tentang bagaimana RUU itu disusun telah diambil dari wawancara dengan 11 pejabat administrasi dan kongres Biden, yang sebagian besar berbicara dengan syarat anonim.

Tim Biden telah mengambil langkah yang tidak biasa, mendaftarkan para mantan anggota pemerintahan Donald Trump.

Kelompok yang umumnya dicerca oleh Demokrat ini dilibatkan untuk mendapatkan suara dari Republik.

Ada anggota parlemen GOP, seperti alil dari Republik Oklahoma, Frank Lucas, yang membantu menyusun RUU, tetapi akhirnya merasa berkewajiban untuk memilih menentangnya.

Alasannya, dia menolak kenaikan pajak yang diuusulkan oleh Demokrat di Senat AS, dan juga pengeluaran lain yang akan segera menyusul.

Halaman:

Editor: Arthurio Oktavianus Arthadiputra

Sumber: The Associated Press


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x