Hasil Uji Coba Perdana Timnas Indonesia U23 vs Arab Saudi Jelang Piala Asia U24 2024 Qatar

- 6 April 2024, 08:30 WIB
Satu Gol Komang Teguh warnai laga Timnas Indonesia U-23 lawan Arab Saudi yang berakkhir 3-1.
Satu Gol Komang Teguh warnai laga Timnas Indonesia U-23 lawan Arab Saudi yang berakkhir 3-1. /PSSI

KALBAR TERKINI - Timnas Indonesia U23 memperoleh hasil buruk dalam laga uji coba pertamanya jelang Piala Asia U23 yang akan berlangsung di Qatar, pertengahan April ini.

Bertemu dengan sang juara bertahan Piala Asia U23, Arab Saudi, Timnas Indonesia U23 keok dengan skor telak.

Timnas Indonesia U23 kalah 1-3 vs Arab Saudi dalam pertandingan uji coba yang berlangsung di Sabtu, 6 April 2024 dini hari WIB.

Bertanding di Seven Stadium, Dubai, timnas Indonesia sebenarnya berhasil menahan imbang Arab Saudi dibabak pertama, namun kebobolan dua gol lagi dibabak kedua.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia U23, Perdana vs Tuan Rumah, Qatar

Gol pertama Arab Saudi ke gawang Ernando terjadi dimenit ke 18, namun dapat disamakan oleh Komang Teguh pada menit ke 32.

Skor imbang ini bertahan hingga turun minum.

Gol kedua dan ketiga Arab Saudi terjadi dibabak kedua menit ke 58 dan 89.

Timnas Indonesia U-23 VS Arab Saudi
Timnas Indonesia U-23 VS Arab Saudi

Halaman:

Editor: Yuni Herlina

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x