Live Score Singapura Open 2023: Jonatan Christie Tumbang dalam Waktu 44 Menit, Hanya Dua Wakil ke 16 Besar

- 6 Juni 2023, 19:25 WIB
Ilustrasi, Jonatan Christie Tumbang dibabak awal Singapura Open 2023
Ilustrasi, Jonatan Christie Tumbang dibabak awal Singapura Open 2023 /[email protected]

KALBAR TERKINI - Jonatan Christie tumbang dibabak 32 besar Singapura Open 2023 hari pertama, Selasa 6 Mei 2023.

Jojo kalah atas Shi Yu Qi wakil China dalam pertandingan dua set 19-21 dan 12-21 dalam waktu 44 menit.

Dengan kekalahan Jojo, hanya dua wakil Indonesia yang berhasil melaju ke babak 16 besar Singapura Open 2023.

Sebelumnya, Leo Rolly / Daniel Martin sudah memastikan tiket ke babak 16 besar Singapura Open 2023.

Baca Juga: Live Score Singapura Open 2023: Pasangan Leo Rolly Daniel Martin Lanjutkan Perjuangan, Cek Hasilnya

Leo Rolly / Daniel Martin mengalahkan pasangan Thailand, Supak Jomkoh / Kittinupong Kedren dengan rubber game, 16-21, 21-16 dan 21-16.

Ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi juga mendapat tiket 16 besar usai menang dua set langsung atas sesama pemain Indonesia Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto dengan skor 21-17 dan 21-10.

Dengan hasil ini, ganda putri dan putra Indonesia berhasil melaju ke babak 16 besar Singapura Open 2023.

Baca Juga: Live Score Singapura Open 2023: Dua Wakil Indonesia Sudah Tersingkir, Fajar Rian Dibabat Habis Wakil Inggris

Disisi lain, pasangan ganda putra andalan Indonesia Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto gugur dibabak awal Singapura Open 2023.

Fajar/Riankalah dua set langsung oleh wakil Inggris Ben Lane/Sean Vendy dengan skor akhir 15-21 dan 18-21.

Dengan kekalahan ini, pasangan ganda nomor satu dunia ini langsung tersingkir di turnamen berhadiah 850.000 dollar AS.

Disektor ganda campuran wakil Indonesia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja juga kandas.

Baca Juga: Link Live Score dan Streaming Babak 32 Besar Singapura Open 2023, Cek Jadwalnya, Jonatan Christie vs Shi Yu Qi

Mereka dikalahkan oleh pasangan Denmark Mathias Thyrri/Amalie Magelund dengan skor 17-21 dan 19-21.

Dengan demikian untuk hari pertama ini atau babak 32 Singapura Open 2023, dua unggulan Indonesia sudah berguguran dan dua lagi masuk ke babak 16 besar.

Masih satu lagi wakil Indonesia yang akan bertanding di babak 32 besar hari ini, yaitu Jonatan Christie vs Sin Yu Qi wakil China.

Turnamen bulu tangkis Singapura Open 2023 ini berhadiah 850.000 dolar AS dan merupakan Super 750 berlangsung di Singapore Indoor Stadium, di Kallang, Singapura pada 6-11 Juni 2023.

Singapura Open 2023 dapat disaksikan secara langsung dikanal Youtube BWF TV dan di iNews TV yang akan menayangkan pertandingan pada hari kedua, atau besok.

Baca Juga: JADWAL Singapura Open 2023, Selasa, 6 Juni 2023: Indonesia Turun dengan Kekuatan Penuh, Siapa Saja?

Untuk link live streaming pertandingan ada di akhir artikel ini:

Hasil Wakil Indonesia yang bertanding hari ini, Selasa, 6 Juni 2023:

Court 1:

XD: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark) 17-21 dan 19-21

MD: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris) 15-21 dan 18-21

Court 2:

WD: Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, 17-21 dan 10-21.

MD: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren (Thailand) 16-21, 21-16 dan 21-16.

Court 3:

MS: Jonatan Christie vs Shi Yu Qi (China) 19-21 dan 12-21

 

***

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Live Score BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x