Jeblok di Liga Domestik: Manchster United Pimpin Tim Elite Eropa Lolos Europa League 2022 2023

- 24 Mei 2022, 21:14 WIB
Cristiano Ronaldo pemain paling produktif di Manchester United musim 2021/22
Cristiano Ronaldo pemain paling produktif di Manchester United musim 2021/22 /twitter/@Digging_Sport/

Tim asal London ini menempati posisi lima di klasemen akhir Liga Inggris atau berada di bawah zona Liga Champions.

Alhasil, dua tim top asal EPL ini turut meramaikan Europa League 2022/2023 mendatang.

Terkait pengalaman, Manchester United pernah menyabet piala juara Europa League 2016/2017 pada era kepelatihan José Mourinho.

Adapun Arsenal kini memperpanjang rekor mereka untuk tampil di Europa League selama 6 musim terakhir, yakni sejak 2017/2018 hingga 2022/2023.

Kompetisi level kedua antarklub Eropa itu tidak hanya diikuti Manchester United dan Arsenal saja sebagai tim elite Eropa.

Dua klub asal ibukota Italia, Lazio dan Roma juga turut berpartisipasi dalam ajang tersebut.

Biancocelesti finis di peringkat 5 dalam klasemen akhir Serie A 2021/2022, sedangkan I Giallorossi duduk di bawahnya dengan selisih 1 angka.

Sementara itu, dari Spanyol, Real Betis dan Real Sociedad menggenapi jatah La Liga untuk Europa League 2022/2023.

Betis mampu finis di urutan 5 dengan 65 poin, atau unggul 3 angka atas Real Sociedad yang berada di bawahnya.

Sesuai dengan jatah, Inggris, Spanyol dan Italia mengirim 2 wakil untuk berkompetisi di UEL. Pun demikian dengan Jerman dan Perancis.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: Berbagai Sumber Sportmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x